May 6, 2017

Kejuaraan Ngedrift Tingkat Nasional Pukau Pengunjung IIMS 2017

Penulis: Eko Lannueardy
Kejuaraan Ngedrift Tingkat Nasional Pukau Pengunjung IIMS 2017  

MOBITEKNO – Menikmati akhir pekan kedua di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017, para pengunjung dapat menikmati pertarungan seru dari ajang Pertamax Motorsport IIMS Super Drift di lintasan aspal JIExpo, Kemayoran mulai Sabtu (6/5) ini. 

Perhelatan ini juga sekaligus sebagai seri pembuka Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Drifting yang rencananya akan digelar sebanyak tiga putaran sepanjang tahun ini.

"Super Drift 2017 rencananya akan diadakan sebanyak tiga putaran. Putaran pertama diadakan di akhir pameran IIMS, yakni mulai tanggal 6 hingga 7 Mei 2017," ujar Amroe Wahyudi, Ketua Pelaksana.

Ditambahkan oleh Amroe, untuk putaran kedua dan ketiga rencananya akan digelar di Bandung dan Yogyakarta. Tercatat, dalam Kejurnas pembuka di IIMS 2017 ini sebanyak 40 drifter telah mendaftar.

Tak hanya dari Jakarta, peserta yang terdaftar di ajang ini juga datang dari Bandung, Banten, Yogyakarta, dan Malang. Mereka akan bersaing memperebutkan juara di beberapa kategori dengan total hadiah sebesar Rp 35 juta.

Pada Sabtu (6/5) hari ini, para drifter yang menggunakan mobil balap warna-warni berpenggerak roda belakang itu sudah tampak bersiap-siap untuk melakukan latihan. 

Usai dua sesi latihan, pada tengah hari acara pembukaan resmi Kejurnas drifting ini dibuka. Usai dilangsungkannya kualifikasi pada hari ini, selanjutnya pada hari Minggu (7/5) besok, pertarungan tandem (drift battle) akan digelar pukul 10.30 WIB.

Juri dalam ajang Pertamax Motorsport IIMS Super Drift ini adalah Wonder Bro Syahrial dan Ivan Lau dari Malaysia serta Rhenadi Arington dari Indonesia. 

"Semoga dengan diadakannya event ini bersama IIMS 2017, dapat membangkitkan citra drifting di Indonesia, dan kembali menjadi olahraga motorsport yang memiliki banyak fans serta antusiasme yang tinggi dari para penonton," pungkas Amroe.

 

Tags: , , , , ,


COMMENTS