May 2, 2024

Hardiknas 2024: Tak Hanya Perkuat Platform Guraru, Acer for Education Juga Meluncurkan Solusi End-to-End untuk Sektor Pendidikan

Penulis: Rizki R
Hardiknas 2024: Tak Hanya Perkuat Platform Guraru, Acer for Education Juga Meluncurkan Solusi End-to-End untuk Sektor Pendidikan  

Mobitekno – Bertepatan di Hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada hari ini, Kamis (2/5) Acer, melalui inisiatif Acer for Education, menegaskan komitmennya untuk menjadi bagian dari pengembangan kualitas pendidikan di Indonesia. Dengan melibatkan diri dalam berbagai kegiatan dan menyediakan solusi teknologi inovatif, Acer mengusung misi untuk memperkuat peran sebagai katalisator dalam transformasi digital di sektor pendidikan yang terus berkembang.

Riko Gunawan, Head of Commercial Products & Solutions, Acer Indonesia, menjelaskan bahwa investasi dalam pendidikan adalah investasi untuk masa depan. Acer terus mendorong tren terbaru di dunia pendidikan dengan menghadirkan solusi teknologi inovatif dalam kegiatan belajar dan mengajar.

“Melalui dukungan inovasi yang berkelanjutan pada platform Guraru (Guru Era Baru), Acer for Education berharap dapat mendorong semua yang terlibat di dalam ekosistem pendidikan untuk mengembangkan potensi mereka,” ungkap Riko dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (2/5).

Lebih lanjut, Riko juga menjelaskan pentingnya edukasi dan komitmen Acer dalam berkontribusi pada transformasi teknologi di Indonesia, setelah 25 tahun perjalanan di negeri ini.

Acer for Education

Acer for Education Transformasi Platform “Guraru” untuk Guru Era Baru

Melalui Acer for Education, platform “Guraru” telah bertransformasi sebagai langkah untuk memudahkan para pendidik mengembangkan kapasitas dan daya saing mereka di era digital. Dengan transformasi ini, Guraru tidak hanya menjadi wadah komunitas, tetapi juga menjadi platform solusi pendidikan yang menyediakan akses informasi luas, pelatihan profesional, dan penawaran eksklusif untuk produk Acer.

Guraru, atau Guru Era Baru, telah menjadi wadah solusi pendidikan sejak 2011. Dengan member aktif mencapai 20 ribu, Guraru terus berkembang dan membantu para pengajar mengembangkan kapasitas dan daya saing mereka di era digital.

“Acer for Education menjadi tonggak utama dalam misi ini, sebagai layanan end-to-end yang mencakup perangkat keras, perangkat lunak, dan layanan keamanan cyber,” ungkapnya.

IMG 20240502 152624 scaled

Berbicara tentang pembelajaran digital, Riko mengutip lima kunci keberhasilan dari US-China Education Review: teknologi, manusia, evaluasi, dukungan, dan desain. Acer mengambil peran penting dalam menyediakan teknologi yang memenuhi kebutuhan pembelajaran modern, serta dukungan dan evaluasi yang berkelanjutan untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran.

Produk Unggulan dengan TKDN 25%

Acer telah meluncurkan setidaknya 17 produk yang memenuhi persyaratan Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) sebesar 25% yang banyak digunakan di berbagai institusi pemerintah, pendidikan, dan sektor lainnya. Hal ini menunjukkan komitmen Acer dalam mendukung pertumbuhan industri lokal dan menyediakan solusi teknologi yang berkualitas bagi masyarakat Indonesia.

IMG 20240502 152557 scaled

Acer juga menghadirkan Platform Jelajah Ilmu untuk mendukung transformasi digital di sekolah dan ruang kelas cerdas.

Manfaat Bergabung dengan Guraru

Para pendidik yang menjadi anggota Guraru akan mendapatkan sejumlah manfaat, termasuk:

– Penawaran Eksklusif: Akses khusus dengan penawaran dan harga spesial untuk produk Acer dan manfaat lainnya.

– Pengembangan Profesional: Akses ke lokakarya, webinar, dan modul pelatihan untuk meningkatkan keterampilan mengajar.

– Informasi Terbaru: Update reguler tentang tren pendidikan, inovasi terbaru, dan praktik terbaik untuk pengalaman mengajar yang lebih baik.

– Dukungan Personal: Layanan khusus untuk anggota Guraru.

Fransisca Maya selaku Head of Marketing Acer Indonesia mengungkap, tantangan yang dihadapi adalah bagaimana menyediakan dukungan dan bimbingan yang efektif bagi para anggota Guraru, yang seringkali memiliki infrastruktur yang sudah tersedia namun belum mengetahui langkah konkret untuk memulai transformasi digital.

“Acer berharap Guraru dapat menjadi tempat yang membantu mereka menavigasi perubahan ini dengan lebih baik. Dengan inisiatif ini, Acer terus berkomitmen untuk mendukung kemajuan pendidikan di Indonesia melalui teknologi yang inovatif dan berkelanjutan,” terang Fransisca.

IMG 20240502 152712 scaled

Sebagai bagian dari perayaan Hari Pendidikan Nasional 2024, Acer akan menyelenggarakan rangkaian seminar Acer Edu Tech di Malang dan Palembang. Para guru juga dapat mengikuti kompetisi online Digital Media Learning bersama PGRI. Selain itu, Acer memberikan penawaran eksklusif bagi para guru selama Bulan Pendidikan di situs Guraru.

Acer melalui inisiatif Acer for Education memiliki komitmen jangka panjang untuk mendukung kemajuan pendidikan di Indonesia melalui inovasi teknologi yang berkelanjutan. Untuk bergabung dengan wadah virtual peningkatan kualitas pendidikan, kunjungi situs Guraru. Melalui Acer for Education, masa depan pendidikan Indonesia tampak cerah dengan inovasi teknologi yang membawa manfaat nyata bagi para pendidik dan siswa.

Tags: , , , , , ,


COMMENTS