November 20, 2023

Boom Esports dan ARF Team Melaju ke Grand Final APAC Predator League 2024

Penulis: Rizki R
Boom Esports dan ARF Team Melaju ke Grand Final APAC Predator League 2024 

Mobitekno – Usai menjalani serangkaian pertandingan sengit, Boom Esports dan ARF Team akhirnya keluar sebagai dua tim Valorant terbaik yang akan mewakili Indonesia di Grand Final Asia Pacific Predator League 2024. Pengumuman ini menjadi sorotan utama pada acara puncak Predator Indonesia Final Road to Grand Final APAC Predator League 2024, yang berlangsung di M Bloc Space Jakarta pada 18-19 November 2023.

Boom Esports dan ARF Team akan menghadapi tantangan dari 14 negara Asia Pasifik lainnya, termasuk Filipina sebagai tuan rumah, Australia, Jepang, Myanmar, Thailand, Korea, Vietnam, Malaysia, Hongkong, Taiwan, India, Singapura, Mongolia, dan China, di Manila, Filipina, pada 13-14 Januari 2024.

Mereka akan bersaing untuk memperebutkan total prize pool senilai USD 400.000 atau setara dengan 6 Miliar Rupiah.

 

IMG 4363

Proses pencarian dua tim Valorant terbaik Indonesia di Predator Indonesia Final memunculkan pertandingan seru dan ketat. Boom Esports berhasil meraih Predator Shield dan memenangkan kejuaraan, sedangkan ARF Team menyita posisi juara kedua.

Performa luar biasa juga ditunjukkan oleh Alter Ego dan APAC Slayer, yang masing-masing menempati peringkat ke-3 dan ke-4. Keempat tim ini berhak atas hadiah dengan nilai total mencapai 195 juta rupiah.

Boom Esports

Boom Esports dan ARF Team Berikan Performa Terbaik di Grand Final APAC Predator League

Leny Ng, Chief Operating Officer Acer Indonesia, menyatakan, “Selamat kepada Boom Esports yang telah menjadi juara 1 di Predator Indonesia Final. Bersama dengan juara 2, ARF Team, Acer siap mendukung kedua perwakilan dari Indonesia untuk mengharumkan nama bangsa,”

Ia menambahkan, “Kami optimis bahwa Boom Esports dan ARF Team akan mampu memberikan performa terbaik pada Grand Final APAC Predator League di Manila, dan kembali membawa kemenangan bagi Indonesia,”

Asia Pacific Predator League adalah momentum penting bagi Acer setiap tahun. Acer Indonesia bangga bisa terus melanjutkan komitmen untuk menghadirkan turnamen berskala internasional dan menemukan talenta esport terbaik di Tanah Air. Dengan semangat yang berkobar, Boom Esports dan ARF Team bersiap untuk menunjukkan kekuatan dan bakat mereka di panggung internasional.

IMG 4176

“Sebagai brand PC gaming dengan berbagai produk unggulan melalui lini Predator, Acer Indonesia selalu berusaha mengembangkan prestasi atlet esports untuk bisa mengharumkan nama bangsa di kancah Internasional. Kami optimis tahun ini Indonesia akan kembali mengirimkan tim terbaik di grand final Asia Pacific Predator League 2024, dan membanggakan nama Indonesia dengan membawa pulang Predator Shield sebagai pemenang,” pungkas Leny.

Tags: , , , , ,


COMMENTS