August 15, 2015

PT NMI: Infiniti QX80 Masuk Pasar Indonesia September 2015

Penulis: Eko Lannueardy
PT NMI: Infiniti QX80 Masuk Pasar Indonesia September 2015  

MOBITEKNO – PT Nissan Motor Indonesia (NMI) belum lama ini mengumumkan pencapaian membanggakan yang diraih oleh Infiniti QX80 di Amerika Serikat. Infiniti QX80 meraih The Most Appealing Large Premium SUV dari JD Power U.S Automotive Performance dan Execution and Layout (APEAL) StudySM 2015.

Untuk ketiga kalinya secara berturut-turut, mobil ini juga terpilih sebagai Best in Class di segmen Luxury/Large SUV pada AutoPacific Vehicle Satisfaction Awards (VSA). Selain itu, Infiniti QX80 juga memenangkan penghargaan Premium Luxury SUV terpopuler (2015) dari situs Edmunds.com.

President Director NMI, Steve Ardianto menegaskan bahwa keberhasilan QX80 di Amerika Serikat adalah sebuah berita yang menggembirakan. Pasalnya, tak lama lagi konsumen di Tanah Air mulai dapat menikmati keunggulan QX80.

"Kami berencana memperkenalkan Infiniti QX80 di Indonesia pada bulan September ini. Perlu diketahui, mobil ini mengkombinasikan design gagah dan performa yang impresif. Hal ini menjadikan QX80 tampil memukau di antara kendaraan luxury SUV di kelasnya," ujar Steve.

Infiniti QX80 merupakan SUV premium berperforma tinggi yang hadir dengan mesin 5.6-liter V8 400-hp. Kekuatan lainnya, kendaraan ini juga juga dilengkapi Around View Monitor with Moving Object Detection (MOD) system dan Intelligent Cruise Control.

Tak hanya itu, Infiniti juga memperkaya QX80 dengan fitur Predictive Forward Collision Warning, Standard 22’ Alloy Wheel, Bose Premium Audio System dan Bose Cabin Surround® Sound System with digital 5.1 decoding & 15 speaker.

 

Tags: , , ,


COMMENTS