October 1, 2021

Ukuran 4 Kali Lebih Besar dari Sebelumnya, Ini yang Bisa Dilakukan Cover Screen Galaxy Z Flip3 5G

Penulis: Desmal Andi
Ukuran 4 Kali Lebih Besar dari Sebelumnya, Ini yang Bisa Dilakukan Cover Screen Galaxy Z Flip3 5G  

Mobitekno – Smartphone flagship terbaru, Galaxy Z Flip3 5G memang hadir dengan banyak peningkatan fitur dan inovasi dari Galaxy Z Flip sebelumnya. Smartphone ini tampil dengan karakteristik yang unik. Galaxy Z Flip3 5G memiliki keunggulan pada desain yang ikonis namun kompak. Dengan begitu, smartphone ini sangat nyaman digenggam, dengan satu tangan.

Salah satu peningkatan inovasi yang terlihat dari Galaxy Z Flip3 5G adalah tampilnya kamera dan cover screen di satu tempat. Desain ini sudah dipikirkan dengan detail oleh Samsung, sehingga bisa menghindari tonjolan dari kamera. Jadi, smartphone bisa menciptakan kesan rapi tetapi simple. Bahkan, cover screen di Galaxy Z Flip3 5G hadir dengan ukuran empat kali lebih besar dari seri Galaxy Z Flip sebelumnya. Hal ini tentunya karena ada penambahan fungsi di dalam cover screen tersebut.

Sebagai smartphone yang dapat mendukung gaya hidup penggunanya, hadirnya Cover Screen yang lebih besar juga dapat menjadi area untuk mengekspresikan diri. Bahkan juga menjadi identitas uni di smartphone. Sama halnya dengan layar utama, Cover screen juga dapat melakukan banyak hal menarik. Nah, apa saja sih yang bisa dilakukan oleh Cover Screen di Galaxy Z Flip3 5G?

1. Cover Screen bisa menjadi area Quick Settings untuk smartphone

Di Cover screen yang berukuran cukup besar ini, pengguna Galaxy Z Flip3 5G bisa melakukan beberapa setting cepat, tanpa harus membuka smartphone. Sebagai contoh, pengguna bisa mengubah level suara (volume) atau brightness. Cukup lakukan usapan ke bawah di area Cover scren, maka quick settings bisa muncul.

2. Melihat berbagai notifikasi

Pada smartphone non foldable, berbagai notifikasi biasanya muncul pada layar utama. Setiap notifikasi yang masuk, smartphone akan menyala sebentar untuk memberitahu penggunanya. Gak berbeda di Galaxy Z Flip3 5G ini. Notifikasi dari berbagai aplikasi bisa muncul di Cover Screen. Untuk melihat salah satu pesan dengan lebih detail, cukup tap notifikasi tersebut dan pilih Open App. Selanjutnya dengan membuka layar utama (unfold), pesan akan tampil dengan lebih lengkap dan detail. Jika pengguna me-reply dari Cover Screen lalu membuka (unfold) layar utama, proses reply akan membuka aplikasi perpesanan tersebut.

3. Pengontrol Widget

Samsung menyediakan beberapa widget untuk menambah daya tarik Cover Screen. Mulai dari pengontrol musik, informasi cuaca, jadwal harian (schedule), alarm, hingga timer bisa ditampilkan dalam Cover Screen ini. Jadi, tidak perlu melakukan unfold untuk mengatur widget ini. Sebagai contoh, pengguna bisa mengontrol musik yang ingin dimainkan dengan mengusap ke kiri di area Cover Screen, lalu tap icons yang menggambarkan fungsi control dari musik. Untuk menentukan widget mana yang akan ditampilkan di Cover Screen, pengguna cukup masuk ke menu settings | Cover Screen. Lalu bisa pilih widget yang diinginkan dari list widget yang ada.

Cover screen
Cover screen bisa menampilkan banyak hal yang sangat membantu pengguna dalam menggunakan Galaxy Z FLip3 5G

4. Berfungsi sebagai akses pembayaran dengan Samsung Pay

Cover Screen juga bisa menampilkan aplikasi Samsung Pay, tanpa harus membuka layar smartphone. Jadi, akan sangat mudah untuk membayar atau bertransaksi dengan menggunakan Samsung Pay. Pengguna tidak lagi direpotkan dengan tampilan smartphone yang besar. Cukup dari Cover Screen, semua hal tersebut bisa dilakukan. Untuk melakukannya, pengguna cukup melakukan swap ke atas untuk membuka Samsung Pay.

5. Menampilkan Watch Face yang bisa dipilih sesuai keinginan pengguna

Layaknya smart watch, Cover Screen ini juga memiliki tampilan yang bisa diubah-ubah gambar latarnya. Dengan demikian, tampilan jam akan lebih menarik. Untuk melakukan hal ini, pengguna cukup melakukan double tap pada Cover Screen, lalu tahan di bagian watch fase. Pengguna akan melihat berbagai tampilan jam yang bisa dipajang di Cover Screen. Pilih Clock style yang paling pengguna inginkan, dengan mengusap layar ke kiri atau ke kanan. Pengguna juga bisa mengganti gambar latar pada jam di Cover Screen.

Lima fungsi yang sudah disebutkan di atas menjadi salah satu hal menarik yang bisa dilakukan di layar Cover Screen. Kemudahan dan kepraktisan bisa menemani pengguna Galaxy Z Flip3 5G. Namun, bagi para pengguna generasi muda, baik milenial maupun generasi Z yang gemar melakukan foto selfie, Cover Screen juga memiliki fungsi yang tidak kalah menarik dalam hal selfie. Mengapa? Karena selfie dengan memanfaatkan Cover screen, bisa menghasilkan gambar yang lebih tajam. Hal ini karena kamera yang digunakan adalah kamera utama, bukan kamera depan.

Foto dengan memanfaatkan Cover Screen
Foto dengan memanfaatkan Cover Screen

Untuk melakukannya, pengguna bahkan tidak perlu membuka smartphone. Cukup tekan tombol power dua kali untuk membuka aplikasi kamera secara cepat. Selanjutnya cukup ketuk layar untuk melakukan penghitungan mundur. Lanjutkan dengan bergaya paling menarik di depan kamera utama Galaxy Z Flip3 5G yang memiliki resolusi 12MP untuk kamera wide, dan 12MP juga untuk Ultra Wide Angle.

Samsung Galaxy Z Flip3 5G hadir dengan pilihan warna Cream, Green, Lavender, dan Phantom Black. Samsung membanderolnya dengan harga yang lebih terjangkau dari Galaxy Flip sebelumnya. Galaxy Z Flip3 5G ini bisa didapat dengan harga Rp14.999.000 (8GB/128GB) dan Rp15.999.000 (8GB/256GB)

 

Tags: , , ,


COMMENTS