September 20, 2016

Ballr Hadir untuk Hubungkan Penggemar Olahraga dalam Sebuah Aplikasi

Penulis: Desmal Andi
Ballr Hadir untuk Hubungkan Penggemar Olahraga dalam Sebuah Aplikasi  

MOBITEKNO – Maraknya penonton dalam sebuah pertandingan olahraga, terutama sepakbola membuat PT Visi Media Asia Tbk (Viva) melakukan kerjasama dengan perusahaan mobile technology fan engagement bernama Ballr. Melalui sebuah aplikasi, kerjasama ini akan menyajikan mobile Live Fantasy Sport kepada para penggemar olahraga di seluruh Indonesia.

Di aplikasi Ballr ini, nantinya para penggemar olahraga dapat saling terhubung dan berkomunikasi selama pertandingan berlangsung. Aplikasi yang dapat di-download di App Store dan Google Playstore ini juga menyediakan beberapa hadiah menarik untuk para penggemar olahraga, seperti sepatu, ponsel, jam tangan, mobil, hingga berwisata ke Old Trafford.

Untuk Indonesia, aplikasi ini akan diluncurkan secra resmi pada bulan Oktober 2016 dan akan difokuskan untuk liga Primer Inggris. Sementara bagi para pelaku industri olahraga, mereka dapat memanfaatkan Ballr sebagai media promosi untuk brand mereka melalui native advertising.

“Dengan lebih dari 3 miliar pemirsa sepakbola di seluruh dunia, pemirsa Liga Premir Inggris melampaui liga sepakbola dunia lainnya. Dengan itu, kami meluncurkan aplikasi Ballr Football untuk para penggemar dan pemirsa Liga Primer Inggris,” ujar Sam Jones, pendiri Ballr.

Ballr sendiri bermarkas di Singapura dan didirikan oleh Sam Jones pada tahun 2015. Aplikasi ini tersedia di App Store dan Google Playstore di sejumlah negara.

Tags: , ,


COMMENTS