September 29, 2021

Fitur-Fitur di Galaxy Z Fold3 5G Bisa Meningkatkan Produktivitas Penggunanya

Penulis: Desmal Andi
Fitur-Fitur di Galaxy Z Fold3 5G Bisa Meningkatkan Produktivitas Penggunanya 

Mobitekno – Awal hadirnya ponsel di dunia adalah untuk membantu banyak orang dalam berkomunikasi satu sama lain dengan cara yang lebih mudah, tanpa kabel, dan bisa dilakukan di mana saja. Hal ini sangat berbeda dengan fixed phone yang sangat bergantung pada lokasi untuk berkomunikasi. Tahun berganti tahun, membuat perkembangan ponsel menjadi lebih luas penggunaannya. Era tahun 2000-an mulai berkembang ponsel pintar yang lazim disebut smartphone. Samsung sebagai salah satu pelopor terciptanya berbagai teknologi dalam smartphone turut menjadi bagian sejarah dalam kehadiran smartphone di dunia, hingga saat ini. Inovasi yang dilakukan tanpa lelah, membuat Samsung telah membantu banyak orang dalam banyak hal melalui perangkat smartphone, terutama dalam membantu produktivitas banyak orang di dunia.

Setelah seri Galaxy Notes yang memang ditujukan untuk membantu produktivitas penggunanya, dengan menampilkan fitur-fitur seperti layar besar, dukungan aplikasi office, hingga stylus khas Samsung yang disebut S Pen, kini hal tersebut dilanjutkan oleh Galaxy Z series, melalui Samsung Galaxy Z Fold3 5G. Smartphone ini hadir dengan form factor inovatif, yaitu layar yang bisa dilipat-lipat sehingga dapat digunakan lebih fleksibel untuk mendukung produktivitas penggunanya. Inovasi ini pun diyakini dapat memperluas cara pengguna dalam menggunakan smartphone. Pengalaman pengguna pun bertambah dengan perangkat foldable ini sehingga dapat mentransformasi kehidupan sehari-hari yang juga kekinian.

Sangat Menunjang Produktivitas

Apa hal pertama yang dipikirkan banyak orang tentang smartphone yang bisa menunjang produktivitas? Tentu saja performa yang tanpa lag sehingga nyaman digunakan. Nah, Samsung telah memberikan lebih dari sekadar performa untuk menunjang produktivitas penggunanya. Dimulai dari penggunaan prosesor Qualcomm Snapdragon 888, Octa-core (1×2.84 GHz Kryo 680 & 3×2.42 GHz Kryo 680 & 4×1.80 GHz Kryo 680). Prosesor ini dibuat dengan fabrikasi 5nm. Hal ini tentunya membuat kenyamanan bekerja semakin bertambah karena aplikasi apapun bisa dijalankan dengan lebih seamless. Bahkan, fabrikasi 5nm juga membuat prosesor lebih hemat daya, sehingga mampu meningkatkan kinerja baterai. Dan smartphone pun bisa bertahan dengan durasi lebih lama.

Selain prosesor, Galaxy Z Fold3 5G juga dibekali dengan memori sangat besar, yaitu 12GB dari jenis LPDDR5. Varian tertinggi dari memori smartphone ini memiliki efisiensi daya yang jauh lebih baik. Selain tentunya dapat memberikan kecepatan transfer yang luar biasa. Tidak heran, aplikasi office, browser, dan berbagai aplikasi lain pendukung pekerjaan bisa dijalankan tanpa hambatan.

Saat digunakan untuk bekerja, layar Infinity Flex yang berukuran 7,6 inci mampu menampilkan banyak aplikasi sekaligus. Dengan fitur multi window, Galaxy Z Fold3 5G bisa menampilkan lebih dari satu aplikasi, pengguna bisa membuka dua, tiga, bahkan empat aplikasi dalam layar Infinity Flex tersebut. Bekerja dengan mode multitasking pun menjadi sangat mudah dilakukan. Pandangan dalam layar ini pun tidak terganggu dengan desain kamera depannya. Hal ini karena Samsung telah menggunakan under display camera untuk kamera depannya. Sehingga kamera akan tersembunyi di bawah layar dan tampilan konten dapat tampil tanpa terganggu desain kamera lagi. Jika tidak ingin menggunakan layar yang besar, pengguna dapat menggunakan layar yang lebih kecil. Tinggal lipat kembali layar smartphone, untuk berpindah ke layar Super AMOLED 6,2 inci.

Dengan layar Infinity Flex ini ditambah fitur multi window, tentu saja membuat pekerjaan yang dilakukan di smartphone ini semakin mudah. Saat kamu sedang memeriksa email misalnya, lalu harus menjawabnya dengan me-reply email tersebut, dan dibutuhkan file foto tambahan, kamu bisa melakukannya dengan cara sangat cepat. Aplikasi email yang bisa dibuka berdampingan dengan gallery, membuat foto atau gambar bisa ditarik langsung ke dalam attachment email. Ini seperti bekerja dengan PC desktop atau laptop dengan sistem multitasking. Saat melakukan video conference pun juga sangat dimudahkan. Lipat layar menjadi 90 derajat, lalu bukalah aplikasi video conference pada layar atas, dan layar bawah bisa kamu gunakan untuk membuka aplikasi lainnya. S Notes misalnya. Kamu bisa langsung mencatat hal-hal penting dalam rapat secara langsung dengan lebih seamless.

Keunggulan lain Galaxy Z Fold3 5G ini adalah sangat kompatibel dengan aplikasi Microsoft Office yang lazim digunakan untuk membuat dokumen pekerjaan.

01 016 galaxy z fold3 color combo kv5g 2p rgb layer 210611 H
FLex Mode pada Galaxy Z FOld3 5G memudahkan pengguna dalam bekerja

Dukungan S Pen Khusus untuk Galaxy Z Fold3 5G

Satu hal yang juga menjadi daya tarik smartphone Samsung yang ditujukan untuk mendukung pekerjaan, adalah dukungan S Pen. Kini Galaxy Z Fold3 5G memiliki S pen yang lebih responsif dan, yaitu S Pen Pro dan S Pen Fold Edition. S Pen ini didesain khusus untuk Galaxy Z Fold3 5G agar tidak merusak layar Infinity Flex yang ada di bagian dalam. Gunakan S Pen untuk melakukan banyak hal, misalnya mencatat hasil rapat dalam S Notes, membuat dokumen pekerjaan pada aplikasi Microsoft Office, hingga membuat desain gambar pada Canva untuk mendukung laporan pekerjaan. Hal ini sangat mudah dilakukan karena kamu seperti menggunakan pena sesungguhya.

S Pen memungkinkan kamu untuk menuangkan ide di mana saja dengan mudah bahkan mengenali tulisan tangan saya dan mengubahnya menjadi teks, mulai dari Samsung Notes hingga e-book, dan membagikannya ke mana saja secara instan, baik lewat chat maupun menunjukkannya di tengah-tengah konferensi video.

Satu hal menarik lainnya adalah adanya sertifikasi IPX8. Ini membuat galaxy Z Fod3 5G lebih tangguh, terutama terhadap cipratan air. Bahkan, smartphone ini juga bisa bertahan di dalam air selama 30 menit di kedalaman 1,5 meter. Jadi, tidak perlu khawatir saat sedang digunakan bekerja, tiba-tiba gelas minum yang kamu letakkan di sampingnya tersenggol tidak sengaja, dan membuat Galaxy Z Fold3 5G terkena dampak tumpahan air tersebut.

Pada akhirnya, Galaxy Z Fold3 5G memang dirancang sebagai perangkat terdepan bagi konsumen dalam menjalani produktivitas dan melakukan aktivitas produktif yang lebih immersive. Berbekal performa dan kemampuan multitasking yang lebih canggih, Galaxy Z Fold3 benar-benar menjadi powerhouse yang dapat mentransformasi setiap pengalaman pengguna dalam memanfaatkan smartphone di kesehariannya, terutama saat digunakan untuk menunjang pekerjaan. .

 

 

Tags: , , , , ,


COMMENTS