August 23, 2019

Melihat Isi Paket Penjualan Samsung Galaxy Note10+

Penulis: Desmal Andi

Mobitekno – Samsung Galaxy Note10 dan Galaxy Note10+ telah resmi hadir di Indonesia. Kedua smartphone ini bahkan telah ditawarkan dengan sistem pre order sejak tanggal 9 Agustus 2019. Kini, setelah pre order selesai, Samsung mulai menjual perdana pada tanggal 23 Agustus dan dilakukan serentak di dua kota, Jakarta dan Surabaya.

Untuk pertama kalinya, Samsung menghadirkan dua varian untuk Galaxy Note dengan beberapa perbedaan diantaranya. Untuk Samsung Galaxy Note10+ memiliki layar yang lebih luas, yaitu 6,8 inci WQHD. Sementara untuk Galaxy Note10 hanya 6,3 inci FHD+. Perbedaan lainnya adalah pada kapasitas baterainya dimana Note10+ memiliki baterai 4.300mAh. Memori juga lebih lega, yaitu RAM 12GB dan 256/512GB serta masih ditambah slot MicroSD.  Sementara untuk Note10 memiliki RAM 8GB, ROM 256GBm dan tanpa slot microSD.

Mobitekno sempat melakukan unboxing singkt di tengah acara Consumer Launch yang berlangsung di Mal Kota Kasablanka, Jakarta, Jumat 23 Agustus 2019. Di dalam paket penjualan Samsung Galaxy Note10+ didapatkan item-item sebagai berikut:

  1. Unit Samsung Galaxy Note10+
  2. Power Adater standar dengan kemampuan 25W (power adapter 45W tersedia optional)
  3. Kabel charger USB type C – USB Type C
  4. Earphone AKG berwarna hitam
  5. Buku petunjuk singkat
  6. SIM Card Ejector
  7. USB Type C OTG

Mobitekno juga membuat video singkat untuk proses unboxing ini, bisa dilihat sebagai berikut:

Tags: , , , ,


COMMENTS