July 11, 2018

Usung Tema ‘Beyond Mobility’ GIIAS 2018 Siap Hadirkan 40 Mobil Baru dan Konsep

Penulis: Karyo
Usung Tema ‘Beyond Mobility’ GIIAS 2018 Siap Hadirkan 40 Mobil Baru dan Konsep  

Mobitekno – Sesuai dengan hasil surveinya, menurut Ketua III GAIKINDO yang juga sebagai Ketua Penyelenggara GIIAS 2018, Rizwan Alamsyah megungkapkan bahwa ajang pameran otomotif  GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS), merupakan acara yang ditunggu publik untuk mendapatkan informasi tentang teknologi dan kendaraan terkini dari industri otomotif.

Seiring dengan hal itu maka pagelaran otomotif terbesar di Indonesia GIIAS 2018 yang akan berlangsung pada tanggal 2 – 12 Agustus 2018, di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City nanti,  akan menghadirkan lebih dari 40 kendaraan baru dan konsep serta akan menghadirkan delapan sepeda motor terbaru dan konsep yang akan meluncur pada ajang pameran tersebut.

“Hal ini menekankan GIIAS sebagai platform terbaik untuk meluncurkan kendaraan dan teknologi terbaru, dan saat ini tercatat lebih dari 40 kendaraan baru dan konsep yang diluncurkan di GIIAS 2018, yang tentunya akan mencerminkan teknologi Beyond Mobility,” ujar Rizwan Alamsjah saat jumpa pers, di Jakarta, Selasa ( 10/07/2018).

GIIAS

GIIAS telah siap dilaksanakan pada tanggal 2-12 Agustus 2018

Lebih lanjut Rizwan mengungkapkan bahwa dengan adanya banyak peluncuran produk baru tersebut menegaskan bahwa  GIIAS merupakan ajang yang paling ditunggu publik untuk mencari informasi terbaru dari industri otomotif  serta membuktikan GIIAS sebagai kekuatan pendorong yang mempengaruhi masyarakat Indonesia.

Senada dengan Rizwan, Ketua Umum GAIKINDO, Yohanes Nangoi, mengungkapkan bahwa dengan mengusung tema ‘Beyond Mobility’ yang diartikan sebagai gerakan evolusi kendaraan bermotor dari sebuah alat transportasi menjadi sebuah kontribusi yang dapat mendorong kehidupan manusia. Tema tersebut akan tercemin dalam berbagai produk yang hadir sepanjang penyelenggaran GIIAS 2018 nanti.

“Kami ingin agar GIIAS dapat menjadi tempat mensosialisasikan berbagai informasi dan kebijakan terbaru dari industri otomotif Indonesia. Tujuannya agar mendapatkan pengertian dan dukungan dari publik, demi pertumbuhan positif industri otomotif Indonesia,” ujar Yohanes pada kesempatan yang sama.

Selain menghadirkan produk-produk otomotif terbaru di ajang  GIIAS 2018 yang berharap akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo tersebut, juga menampilkan 2 agenda penting lainnya yaitu deklarasi penerapan bahan bakar EURO 4 dan peluncuran Alat Mekanik Multiguna Pedesaan (AMMDes).

GIIAS 2018  yang didukung oleh Astra Financial sebagai sponsor platinum dan Protera & LLumar sebagai sponsor gold tersebut akan diikuti oleh 36 brand kendaraan yang terdiri dari 25 merek mobil dan 11 merek sepeda motor.

Adapun merek mobil yang turut serta pada ajang GIIAS 2018 tersebut adalah Audi, BMW, Chevrolet, Daihatsu, Datsun, DFSK, Honda, Hyundai, Isuzu, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, VW, Wuling, serta kendaraan niaga dari FAW, Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, Tata Motors, dan UD Trucks.

DFSK

Setelah perkenalan di GIIAS 2017, DFSK kembali hadir di GIIAS 2018

Sedangkan merek sepeda motor yang terlibat adalah Benelli, BMW Motorrad, Harley-Davidson, Astra Honda Motor, Kawasaki, KTM, Nodzomi, Piaggio, Suzuki, Viar, dan Yamaha.

Untuk memudahkan calon pengunjung pameran tersebut dalam mendapatkan tiket, panitia penyelenggara GIIAS 2018 menggandeng Tokopedia sebagai official e-commers partner. Kehadiran Tokopedia tersebut akan memudahkan pengunjung selain mendapatkan tiket online juga bisa melakukan transaksi pembelian aksesoris dan spareparts.

Sementara harga tiket masuk untuk pameran berskala internasional ini dijual dengan harga Rp. 200 ribu untuk VIP day yang berlaku pada Kamis (02/08/18), sedangkan senin-jumat seharga Rp. 50 ribu dan Rp. 100 ribu berlaku pada hari Sabtu dan Minggu. Seluruh tiket masuk ini juga tersedia di aplikasi Tokopedia dan Gotix.

Tags: , , , ,


COMMENTS