MOBITEKNO – Anda ingin mencoba membuat aplikasi (app) Android? Bingung memulainya karena belum memiliki pengalaman sedikit pun di dunia pemrograman? Google mendengar keinginan Anda dengan meluncurkan program kursus pemrograman awal Android app di layanan edukasi Udacity.
Bagi Anda yang belum akrab dengan Udacity, layanan edukasi online ini pada awalnya digagas Universitas Stanford sebagai kursus gratis seputar bidang komputer dan sains pada tahun 2011.
Pada perkembangannya, Udacitu berkembang menjadi penyedia MOOC (massive open online courses) seperti halnya layanan Coursera atau lainnya hingga akhirnya lebih berfokus pada kursus untuk para profesional dengan bermitra dengan berbagai pihak, seperti universitas atau industri yang terkaat.
Kemitraan Google dengan Udacity akan berformat program nanodegree untuk kursus ‘Android Basics’. Program nanodegree sebelumnya juga diterapkan Udacity dengan perusahaan teknologi lainnya, seperti AT&T.
Di sini, para ahli dari Google akan mengajarka bagaimana membuat aplikasi awal (sederhana) Android bagi para peserta kursus, bahkan yang belum memilki pengalaman pemrograman atau coding sebelumnya.
Kursus tersedia gratis selama satu minggu (free trial), yang selanjutnya akan ditawarkan dengan opsi berlangganan unutk menlanjutkan kursus lanjutan. Peserta juga bisa membayar untuk mendapat bantuan pelatihan, konsultasi karir, dan bantuan lainnya (optional).
Sebagai promosi program, Google akan menawarkan beasiswa kepada 50 peserta yang bisa menyelesaikan kursus awal (Basics course). Bagi para anak muda yang ingin mengawali karirnya sebagai developer Android, program Google dan Udacity ini bisa jadi menjadi salah pilihan terbaiknya.
Tags: Android app, Coursera, developer, Google, layanan kursus online, massive open online courses, MOOC, programming, Udacity