May 16, 2016

Review ZTE Blade V7 Lite: Terjangkau dengan Fitur Fingerprint

Penulis: Hiro
Review ZTE Blade V7 Lite: Terjangkau dengan Fitur Fingerprint 

MOBITEKNO – Pada ajang MWC 2016 bulan Februari lalu, ZTE meluncurkan dua smartphone yang menyasar segmen menengah ke bawah yaitu ZTE Blade V7 dan ZTE Blade V7 Lite. Dari kedua namanya terlihat bahwa dua smartphone ini memiliki spesifikasi mirip dimana versi Lite merupakan versi yang lebih minimalis. Secara umum perbedaan terdapat pada prosesor, ukuran dan resolusi layar, serta resolusi pada kedua kameranya. Namun hingga saat ini, pihak ZTE mengumumkan bahwa hanya ZTE Blade V7 Lite saja yang hadir di Indonesia.

Meski menyasar segmen tersebut, fitur yang ditawarkannya tidak sembarangan. Salah satu yang memikat adalah adanya sensor fingerprint. Jika dulu fitur ini hanya ada di smartphone kelas premium, belakangan sensor fingerprint sudah banyak diadopsi pada smartphone kelas menengah. Dan kini ZTE menghadirkannya di perangkat mereka.

Jika Anda telah melihat ulasan MobiTekno beberapa waktu lalu, terlihat bahwa ZTE Blade V7 Lite merupakan versi yang lebih terjangkau dari seri ZTE Blade A711. Hal ini terlihat dari fitur sensor fingerprint yang sama-sama digunakan pada dua smartphone ini.

Kelengkapan

Saat menerima ZTE Blade V7 Lite, Mobiteknno hanya mendapatkan unit smartphonenya saja, tidak dengan kelengkapan standar seperti yang biasanya hadir dalam paket pembeliannya. Sebagai penunjang aktivitas keseharian, hal tersebut memang sudah cukup. Namun, dari beberapa website rujukan yang bisa dipercaya, Mobitekno mendapatkan informasi bahwa paket ZTE Blade V7 Lite di dalam boksnya mencakup:

  1. Smartphone
  2. Kabel micro USB
  3. Adaptor listrik
  4. Buku panduan (manual)
  5. Kartu garansi

Desain

ZTE Blade V7 Lite dirancang bagi pengguna yang berjiwa muda dan menyukai desain tipis dan ringan. Memiliki ketebalan hanya 7,9 mm, fisiknya berdimensi panjang 143,8 mm dan lebar 70 mm, membuatnya nyaman digenggam dan dioperasikan menggunakan satu tangan.

Layarnya sendiri berukuran 5 inci dengan tampilan yang keren karena menggunakan desain 2,5D yang melengkung pada tepian layar kacanya. Rasio layar dan bodinya terlihat maksimal dengan pencapaian 78,2% sehingga layar terlihat lega secara maksimal. Tombol fungsi Home, Back, dan Search dihadirkan di bagian bezel dengan lampu backlight warna biru. Posisi tombol ini bisa ditukar yang terdapat di bagian pengaturan. Sayangnya menurut informasi yang Mobitekno dapat, layar ini belum menggunakan pelindung anti gores seperti Gorilla Glass.

20160509233738 71 5

ZTE Blade V7 Lite menggunakan desain unibodi yang artinya seluruh casing menyatu dan bagian belakangnya tidak bisa dibuka oleh pengguna. Dengan baterai yang tertanam, ZTE menyediakan slot untuk kartu SIM dan memori disebelah tombol Volume. Untuk mengeluarkan kompartemen yang berada di slot, dibutuhkan pin ejector atau peniti.

20160509233738 71 4

Kompartemen tersebut terdiri dari dua tempat untuk kartu SIM dan kartu memori. Tempat pertama untuk kartu SIM jenis nano, sedangkan tempat kedua digunakan bergantian antara SIM jenis nano dengan micro SD.

Bagian belakangnya dibalut dengan plastik kokoh warna silver. Disini terdapat kamera dengan lampu kilat serta sensor fingerprint di bagian bawahnya. Sedangkan di bagian paling bawah disematkan dua speaker stereo.

20160509231507 71 0

Fitur:

Seperti disebut sebelumnya, ZTE Blade V7 Lite memiliki fitur fingerprint. Fitur ini sangat membantu dalam melindungi smartphone agar tidak bisa digunakan oleh orang yang tidak berhak. Hal ini lebih baik dari sisi tingkat keamanan mengingat mode penggunaan PIN, Password, ataupun pattern masih bisa ditebak oleh orang lain.

Sebelum memanfaatkannya, Anda mesti melakukan pengaturan guna merekam sidik jari pengguna. Prosesnya cukup mudah karena dilengkapi dengan panduan yang jelas. Setelahnya barulah Anda bisa menggunakan fitur ini.

Setelah diaktifkan, fingerprint tidak bisa langsung berfungsi saat layar smartphone dalam kondisi mati. Anda mesti ‘membangunkan’ terlebih dahulu layar tersebut dan kemudian barulah Anda bisa memanfaatkan sidik jari untuk meng-unlock tampilannya.

Selain fingerprint, ZTE Blade V7 Lite juga menyematkan fitur Gesture & Motion. Fitur ini memudahkan pengguna untuk mengaktifkan fungsi ataupun aplikasi tertentu hanya dengan melakukan sentuhan khusus. Terdapat 3 pilihan fungsi pada fitur Gesture, sedangkan fitur Motion menyediakan 8 pilihan fungsi.

Sebagai pendukung, layarnya sudah memiliki 4 jenis sensor serta mendukun hingga 5 titik sentuhan secara bersamaan. Hal ini sedikit banyak membuat penggunaannya lebih luas. Meski sayangnya, sensor gyroscope yang dibutuhkan untuk menjalankan aplikasi berbasis virtual reality, tidak disertakan pada smartphone ini.

20160509233738 71 8

Performa:

Bagaimana performanya? ZTE Blade V7 Lite dipersenjatai dengan Mediatek MT6735P, RAM 2 GB, chip grafis Mali-T720, dan dilengkapi dengan kapasitas penyimpan internal sebesar 16 GB. Meski bukan yang terdepan, spesifikasi ini sudah cukup mumpuni menjalankan berbagai aplikasi yang ada di Google Play Store.

Hal ini terlihat dari pengujian menggunakan aplikasi benchmarking yang Mobitekno gunakan. Aplikasi AnTuTu menghasilkan skor 24031, GeekBench 3 sendiri pada mode single core mendapatkan skor 409, dan skor 1147 pada mode multi core. Dari sisi baterai, ZTE Blade V7 Lite mampu bertahan hingga 5 jam 43 menit menggunakan aplikasi PCMark. Sedangkan skor yang diraih PCMark pada mode Work Performance yaitu 2707.

Sebagai tambahan, Mobitekno juga coba memasang game yang diwakili oleh EA Sport UFC dan Asphalt 8: Airborne. Keduanya bisa dijalankan dengan baik, meski saat bermain terdapat sedikit lag di beberapa bagian namun tidak sampai mengganggu keasikan saat bermain.

Saat menjalankan aplikasi yang membutuhkan sumber daya besar dari komponen, peningkatan suhu terjadi dan terasa di bagian tengah belakang smartphone. Suhu ini masih dimaklumi mengingat smartphone ini menggunakan desain unibodi yang membuat penempatan komponen lebih rapat serta buangan udara yang lebih minimalis.

20160509232441 71 1

Kamera:

Secara keseluruhan, kamera depan maupun belakang mampu menjalankan fungsinya dengan baik. Untuk smartphone di kelas ini, hasilnya cukup baik mesti memang tidak terlalu istimewa. Kamera utama memiliki pengaturan lengkap terutama pada mode Manual. Sedangkan untuk pengujian, Mobitekno cukup menggunakan mode Auto.

Pada kamera utama, hasil jepretan pada kondisi outdoor di siang serta sore hari, hasilnya tajam dan jelas. Begitu pula saat beralih ke kondisi outdoor dengan pencahayaan lampu yang cukup, hasilnya cukup bagus. Mode makro mampu menangkap gambar dengan detail yang lumayan dan autofocus juga bekerja dengan baik.

20160509232441 71 2

Mobitekno menyukai kamera depannya adalah kemampuan menangkap gambar saat kondisi temaram. Gambar tetap terlihat jelas dan terang saat melakukan selfie dalam kondisi tersebut. Jika masih belum puas dengan hasil tangkapan karena cahaya yang kurang, kamera depannya juga dilengkapi dengan lampun kilat.

20160509232441 71 3

Spesifikasi

Menyasar segmen menengah ke bawah, spesifikasi yang ditawarkannya terbilang baik. Dengannya, Anda masih bisa menjalankan beragam aplikasi yang disesuaikan dengan kebutuhan sehari-hari.

Spesifikasi lengkap ZTE Blade V7 Lite

Ukuran layar5 inch, 720 x 1280 pixel 294 ppi
Sistem operasiAndroid 6.0 Marsmallow
ProsesorQuad core 1,0 GHz Mediatek MT6735P
Graphics cardMali-T720
Kamera13 MP, autofocus dan lampu kilat (utama), 5 MP dengan lampu kilat (depan)
RAM2 GB RAM
Storage16 GB internal + micro SD hingga 128 MB
JaringanGSM / HSPA / LTE
Kartu SIMDual nano SIM
KomunikasiGPS/A-GPS, OTG Support, WiFi 802.11 b/g/n, WiFi Direct, hotspot, Bluetooth 4.0, FM Radio, MicroUSB v2.0, Fingerprint.
BateraiNon-removable Li-Ion 2500 mAh

 

Kesimpulan

ZTE Blade V7 Lite menawarkan beberapa keunggulan yang menarik. Pertama dari sisi desain yang tidak terlihat murahan. Bahkan bagian belakang dengan fitur Fingerprint-nya membuat tampilannya makin terlihat keren. Dari sisi spesifikasi, smartphone ini cukup baik dan mampu menjalankan beragam aplikasi yang tersedia di Google Play Store. Kameranya pun tidak mengecewakan. Apalagi fitur pendukungnya, seperti dukungan sensor sidik jari serta fitur Gesture & Motion, menambah daya tariknya sebagai smartphone terjangkau dengan fitur kelas menengah.

Untuk sistem penjualannya, ZTE menggandeng salah satu situs ecommerce besar di tanah air, Lazada. ZTE Blade V7 Lite akan dijual di Lazada dengan harga Rp 1.549.000.

Tags: , ,


COMMENTS