MOBITEKNO – Grab hari ini, 13 Desember 2016 mengumumkan perjanjian kerja samanya atau MoU dengan Honda Motor Co., Ltd (Honda) untuk berkolaborasi dalam berbagai inisiatif guna meningkatkan manfaatk yang diterima oleh mitra pengemudi dan penumpang. Sebagai bagian dari kemitraan ini, Honda juga telah melakukan investasi strategis di Grab.
Dalam kemitraan ini, Grab dan Honda juga bersepakat untuk menjadikan transportasi lebih aman dan nyaman. Untuk itu, Grab dan Honda berencana untuk bekerja sama dalam menghadapi tantangan terberat transportasi di daerah perkotaan di Asia Tenggara. Salah satu rencana yang akan dilakukan adalah berkolaborasi dalam sejumlah program pelatihan parabagi mitra pengemudi untuk berkendara yang aman.
Ming Maa, President dari Grab menegaskan bahwa Grab menyambut gembira mengenai kolaborasinya dengan Honda. Harapannya, kerja sama ini dapat meningkatkan pengalaman layanan GrabBike untuk komunitas mitra pengemudi serta menciptakan suplai layanan transportasi yang lebih berkesinambungan dan efisien untuk wilayah Asia Tenggara.
"Kami sangat senang dapat meningkatkan pengalaman dalam menggunakan layanan GrabBike untuk komunitas mitra pengemudi dan pengguna GrabBike yang tengah tumbuh dengan pesat. Kami juga menyambut baik Honda sebagai salah satu pemegang saham dan mitra utama atas solusi mobilitas yang inovatif untuk jangka panjang seiring dengan upaya untuk terus tumbuh di Asia Tenggara," ujar Ming Maa.
Hal senada juga ditegaskan oleh Shinji Aoyama, Operating Officer dan Director untuk Honda. Ia mengatakan, "Untuk kolaborasi dengan Grab, kami akan mendiskusikan bagaimana kami dapat menawarkan produk dan layanan yang lebih aman dan nyaman untuk tujuan bersama kami dalam menyelesaikan permasalahan dan tantangan yang dihadapi masyarakat di Asia Tenggara."
Saat ini, Grab menawarkan layanan ride-sharing kendaraan pribadi seperti motor, mobil, taksi dan layanan carpooling di 6 negara dan 34 kota di Asia Tenggara. Untuk memudahkan pengguna, Grab juga menyediakan opsi pembayaran yang beragam, termasuk GrabPay Credits, Kartu Kredit dan e-money melalui platform pembayaran in-app, GrabPay.
Tags: Grab, GrabBike, Honda, Honda Motor, ojek online, Ride Sharing