January 3, 2018

Google dan Micromax Racik Smartphone Android Go Seharga US$ 32

Penulis: Eko Lannueardy
Google dan Micromax Racik Smartphone Android Go Seharga US$ 32  

Mobitekno – Seperti kita ketahui bersama, Google pada tahun 2017 lalu telah memperkenalkan project terbarunya, Android Go. Project ini sengaja dihadirkan oleh raksasa teknologi asal Mountain View, California, Amerika Serikat untuk mendorong pabrikan smartphone menciptakan perangkat berbasis Android Oreo dengan harga terjangkau.

Tak sedikit yang memprediksi, project besutan Google ini sebenarnya tak berbeda banyak dengan project serupa yang diperkenalkan beberapa tahun lalu, yakni Android One. Menariknya, smartphone yang dikemas dalam project Android Go bakal dijual tidak lebih dari US$ 35.

Seperti gosip terbaru yang beredar di dunia maya, Google dikabarkan telah bermitra dengan salah satu pabrikan smartphone di India, yakni Micromax. Diharapkan, perangkat hasil kerja sama Google dengan Micromax akan meluncur di akhir bulan ini.

gsmarena 002 13

Digadang-gadang, perangkat Android Go ini akan dijual seharga US$ 32. Meskipun dipasarkan dengan harga terjangkau, Micromax harus tetap pintar untuk menjual perangkat tersebut. Pasalnya, tak sedikit pabrikan smartphone di India yang juga kepincut untuk project besutan Google tersebut.

Memang, perangkat Android Go akan menjadi daya tarik tersendiri di mata konsumen, apalagi bagi mereka yang memiliki budget terbatas. Hadirnya smartphone Android Go juga diharapkan benar-benar dapat membantu pengguna yang ingin beralih dari feature phone ke smartphone.

Tak hanya itu, kehadiran smartphone Android Go juga diharapkan bisa membantu pabrikan lokal untuk bisa lebih bersaing. Sebagai contoh, pangsa pasar smartphone lokal di India turun sekitar 15 persen. Penurunan tersebut akibat dari penetrasi smartphone asal Cina yang begitu getol memasarkan produk-produknya di pasar India.

Lantas, seperti apa spesifikasi smartphone Android Go yang nantinya akan diracik oleh Micromax bersama Google? Diperkirakan, perangkat ini akan dikemas dengan dukungan RAM sebesar 1 GB hingga 2 GB. Untuk penyimpanan hanya berkapasitas 8 GB.

Namun, Google sendiri juga menjanjikan bahwa perangkat ini akan mampu menjalankan sistem operasi Android Oreo secara umum. Tak hanya itu, Google juga sudah mempersiapkan beberapa aplikasi pendukung yang ukuran filenya lebih kecil dari aplikasi inti.

Berbicara soal dukungan chipset yang akan disematkan, harapannya Qualcomm atau MediaTek sebagai produsen chipset ternama mau ikut berkontribusi. Dengan begitu, smartphone Android Go yang diciptakan oleh Google bersama Micromax bisa berjalan lebih optimal.

Tags: , , , ,


COMMENTS