Mobitekno – Smartphone Android Xiaomi Mi A1 yang berbasis Android One akhirnya mendapat pembaruan sistem operasi. Update sebesar 1,2 GB ini sudah mulai digulirkan Xiaomi ke produk Xiaomi Mi A1 di beberapa negara. Dilaporkan GSMArena, India dan Filipina sudah mendapatkan update Android 8.1 ini. Untuk Indonesia, tampaknya masih menunggu giliran, tetapi dipastikan tidak akan lama lagi update akan tersedia secara Over The Air (OTA).
Pembaruan dengan basis Android Orei ini membawa perbaikan keamanan yang cukup baik. Security Update untuk bulan Juni turut disematkan dalam update Android 8.1 ini.
Sayangnya, walaupun ini merupakan pembaruan untuk Android One di Xiaomi Mi A1, dari beberapa laporan, masih terdapat bug di dalamnya. Salah satunya adalah hilangnya seluruh riwayat SMS saat update selesai dilakukan. Jadi, ada beberapa pengguna yang tampaknya memilih lebh baik menunda update ini sampai muncul update berikutnya lagi yang sudah disempurnakan.
Tags: Mi A1, Oreo 8.1, Update i A1, Xiaomi, Xiaomi Android One