MOBITEKNO – Pabrikan otomotif asal Jerman baru-baru ini memperkenalkan konsep sepeda motor dengan tingkat emisi nol persen. Konsep sepeda motor masa depan ini lahir dari inspirasi yang dimiliki BMW Motorrad. Inspirasi ini mereka namakan BMW Motorrad Concept Link. Melalui sebuah rancangan untuk kendaraan masa depan, BMW membuat sepeda motor ini dengan menyatukan konektivitas digital dan kebutuhan urban mobility yang dibutuhkan untuk pengguna sepeda motor.
Desain yang dibawa BMW Motorrad ini terbilang unik karena tidak berdasarkan pada konsep-konsep yang sering ditemukan oleh sepeda motor lainnya saat ini. Hal ini tidak lepas dari keinginan BMW yang ingin konsepnya mampu memenuhi semua fungsi dasar dari kebutuhan digital pengguna sepeda motor di dunia.
Didesain dengaan untuk zero eission, maka sepeda motor konsep ini menggunakan listrik sebagai tenaga utamanya. Sepeda motor ini menyimpan energinya di bagian bawah untuk menggerakkan roda belakang. Dengan model ini, BMW bosa menciptakan desain khas mereka untuk mendefinisikan segmen yang mereka tuju.
Dari motor konsep ini, BMW membawa kemampuan agar pengendara bisa tetap terhubung setiap saat. Bahkan, seluruh jadwal pengguna bisa disinkoronisasikan dengan sepeda motor ini, termasuk merancang navigasi rute yang sesuai dengan jadwal pemilik sepeda motor. Ia juga bisa memilihkan musik yang sesuai dengan kondisi pemilik sepeda motor. Sampai saat ini masih belum jelas, apakah motor ini hanya diciptakan sebagai konsep, atau akan dilempar ke fase produksi.
Sumber: Ubergizmo
Tags: BMW, BMW Motorrad, Sepeda Motor Konsep BMW