MOBITEKNO – OPPO akan meluncurkan perangkat terbarunya, F3 di Indonesia pada tanggal 4 Mei 2017. Belum ada spesifikasi pasti mengenai smartphone ini, kecuali sejumlah gambar yang telah di-share melalui akun Facebook resmi milik OPPO Indonesia.
Dari beberapa gambar tersebut, smartphone ini sepertinya tetap membawa DNA dari F3 Series, terutama kombinasi kamera ganda 16 MP dan 8 MP yang ditempatkan di bagian depan.
Seperti kita ketahui bersama, pada perangkat F3 Plus yang telah diperkenalkan sebelumnya oleh OPPO bahwa lensa 16 MP ditujukan untuk kebutuhan foto selfie, sedangkan lensa 8 MP yang memiliki sudut lebih luas untuk foto group selfie.
Berbeda dengan F3 Plus yang memiliki kamera belakang 16 MP dengan f/1.7 dan Dual PDAF, F3 bocorannya hanya akan ditopang dengan lensa berkekuatan 13 MP.
F3 juga akan dibekali dengan layar Full HD In-Cell Display. Dukungan lainnya yang tak kalah menarik, OPPO F3 akan memiliki internal storage berkapasitas 64 GB yang dikombinasikan dengan RAM sebesar 4 GB.
Pastinya, kehadiran Selfie Expert Dual Camera ini patut untuk ditunggu. Bahkan, OPPO berani menjanjikan bahwa F3 akan dijual dengan harga lebih terjangkau jika dibandingkan OPPO F3 Plus.
Tags: Harga OPPO, OPPO, Oppo F3, Oppo F3 Plus, OPPO Indonesia, Selfie Smartphone, Smartphone OPPO