MOBITEKNO – Terus berinovasi, GoPro mengumumkan kehadiran model action camera terbaru seri HERO yang masuk entry-level. Sebelumnya sudah ada HERO, action camera termurah yang dibanderol dengan harga US$ 129,99.
Namun, jika Anda menginginkan dukungan WiFi di dalamnya, GoPro menawarkan HERO+ LCD yang dibanderol cukup mahal, yakni US$ 299,99. Kini, hadir model terbaru, HERO+ yang diposisikan diantara HERO+ LCD dan HERO.
HERO+ hadir tidak didukung dengan LCD. Namun, adanya fitur WiFi di dalamnya tentu saja menjadi daya tarik tersendiri. Pengguna tetap bisa mengintegrasikan ke smartphone dan mengontrolnya secara nirkabel.
Tersedia di awal Oktober 2015, GoPro menawarkan HERO+ dengan harga US$ 199,99. Beberapa waktu lalu, GoPro juga meluncurkan HERO4 Session. Kini, action camera berukuran mini tersebut harganya dipangkas US$ 100, sehingga menjadi US$ 299,99.
Hingga saat ini, GoPro telah meluncurkan enam seri HERO, antara lain HERO4 Session, HERO4 Black, HERO4 Silver, HERO+ LCD, HERO+ dan HERO. Kita patut menunggu, inovasi apalagi yang akan ditelurkan oleh GoPro di waktu mendatang.
Sumber: GSMArena
Tags: action camera, GoPro, HERO, HERO+ LCD