Mobitekno – Apple sudah cukup lama menggunakan chip buatan Qualcomm dan Broadcom di perangkatnya. Keduanya bahkan merupakan salah satu pelanggan terbesar Apple. Menurut Bloomberg, pendapatan dari bisnis mereka dengan Apple masing-masing berkontribusi 20% dan 22% dari total pendapatannya.
Namun, Apple dikabarkan sudah menyiapkan rencana untuk meninggalkan chip dari produsen pihak ketiga (3rd party) dan menggantinya dengan produksinya sendiri. Langkah ini mirip dengan yang sudah dilakukan Apple pada lini produk MacBook atau iMac-nya dimana Apple mengganti chip Intel dengan chip ARM desain sendiri, seperti M1 dan M2 (Apple Silicon).
Broadcom selama ini diketahui memasok chip konektivitas Wi-Fi dan Bluetooth untuk produk Apple, sedangkan Qualcomm menyediakan chip modem iPhone unutk konektivitas seluler. Ketergantungan komponen ini menjadi latar belakang Apple untuk mulai merencanakan strateginya mengganti chip dari pihak luar dengan buatan sendiri dalam jangka waktu dua tahun ke depan (2025).
Apple bukan pertama kalinya diketahui berencana menggunakan chip buatan sendiri di berbagai produknya. Bahkan ada laporan, Apple sebenarnya ingin melakukannya di tahun 2023 ini, tetapi terkendala masalah produksi dan teknis dan memundurkan jadwalnya di masa mendatang.
Perlu diketahui, ponsel iPhone saat ini sudah digunakan oleh lebih dari 100 operator di 175 negara di dunia. Itu artinya, jika chip modem seluler baru digunakan, Apple memerlukan waktu untuk melakukan pengujian agar konektivitas pengguna iPhone di seluruh dunia tidak bermasalah. Apple sudah pasti tidak boleh melakukan kesalahan fatal pada produk yang paling besar memberikan keuntungan bagi perusahaan.
Pada tahun 2018, Apple sudah memulai mengembangkan chip modemnya sendiri. Apple bahkan telah membeli divisi modem Intel senilai US$1 miliar dan menyelesaikan kasus hukum dengan Qualcomm atas penggunaan patennya selama ini.
Sejauh ini Apple dan Qualcomm belum berkomentar tentang rencana ini. Dilansir dari Engadget, pihak Broadcom mengatakan keyakinannya jika Apple akan terus menggunakan komponen yang dibuat oleh Broadcom.
Tags: Apple, Broadcom, chip, iPhone, modem, Qualcomm, Smartphone