Mobitekno – Ajakan Realme ini sebagai bentuk komitmennya yang selalu berinovasi untuk mewujudkan kehidupan esok yang lebih cerdas. Selain berfokus pada smartphone dengan dukungan 5G, Realme juga mempersiapkan rangkaian produk AioT terbaru. Menariknya, produk-produk ini akan diluncurkan dalam dalam waktu dekat. Produk tersebut adalah Realme Watch 2 pro dan Realme Watch 2, serta TWS Realme Buds Q2 dan Realme Buds Wireless 2 Neo. Semua produk tadi membawa semangat Smart Life for Evderyone.
Semangat ini merupakan salah satu tujuan Realme sebagai brand yang selalu mengedepankan gaya hidup anak muda yang kreatid dan trendi dari segala segmen. Menurut Realme, hidup yang lebih cerdas membuar generasi muda dapat selalu terpacu mewujudkan impian dan aspirasi hidupnya. Oleh sebab itu, produk-produk AIoT yang inovatif akan memungkinkan generasi muda lebih mudah mengelola apapun aktivitasnya yang serba cepat dan dinamis.
Sebagai contoh, rangkaian Realme Watch 2 Pro dan Watch 2 dapat membantu pengguna lebih disiplin dalam memulai hidup lebih sehat berkat mode olahraga yang sudah dilengkapi hingga 90 jenis olahraga. Atau realme Buds Q2 yang merupakan produk TWS (True Wireless Stereo) favorit anak muda, memungkinkan pengguna dapat beraktivitas dengan lebih fleksibel tanpa kabel.
Salah satu produk AioT yang akan meluncur adalah Realme Watch 2 Pro. Jam tangan pintar ini mampu mencatat data penting terkait kesehatan pengguna. Ini adalah produk jam tangan pintar generasi terbaru yang mengusung layar sentuh responsif 1,75 inci. Jam ini dilengkapi dengan 90 mode olahraga. Sehingga menjadikannya jam dengan mode terlengkap di rentang harga yang sama.
Selain varian Pro, Realme juga menghadirkan varian yang lebih terjangkau, yaitu Realme Watch 2, dengan layar 1,4 inci. Tidak jauh berbeda dengan versi Pro, produk ini juga memiliki 90 mode olahraga, dan dapat dipergunakan selama 12 hari pemakaian.
Sementara untuk produk TWS, Realme Buds Q2 dihadirkan sebagai produk yang fleksibel tanpa kabel. Produk ini cocok untuk menemani aktivitas anak muda yang aktif dan dinamis. Kemudahan koneksi membuatnya nyaman dalam menerima panggilan telpon sambil beraktivitas. Realme Buds Q2 memiliki daya tahan hingga 20 jam dan dapat mendengarkan sekitar 400 lagu atau 8 jam menemani pengguna menonton film. Produk ini dilengkapi dengan bass boost driver yang besarnya 10mm. Dengan begitu suara bass akan semakin optimal.
Ada juga Realme Buds Wireless 2 Neo. Ini produk pilihan untuk penggemar yang sering berolahraga. Earphone wireless ini hadir dengan earbuds yang tidak mudah lepas.
Penasaran dengan produk-produk AioT terbaru dari Realme ini? Realme akan menjelaskannya lebih detail dalam acara peluncurannya, yang bersamaan dengan peluncuran Realme 8 5G pada 16 Juni 2021. Peluncuran ini akan dilakukan dengan cara live streaming di akun Youtube resmi Realme pada pukul 14.00.
Tags: Realme, Realme 8 5G, Realme Buds Q2, Realme Buds Wireless 2 Neo, Realme Watch 2, Realme Watch 2 Pro