MOBITEKNO – Tak perlu menunggu lama sejak diperkenalkan secara global di bulan Agustus 2017 lalu, Samsung Galaxy Note8 telah dijual secara resmi di Indonesia. Penjualan perdana smartphone yang masuk ke dalam jajaran premium milik Samsung tersebut digelar di Jakarta dan Surabaya mulai tanggal 29 September 2017.
Di Jakarta, penjualan perdana Samsung Galaxy Note8 digelar di Lotte Shopping Avenue. Sedangkan di Surabaya, digelar di Pakuwon Mall. Samsung menggelar penjualan perdana Galaxy Note8 di kedua kota tersebut hingga tanggal 1 Oktober 2017. Rencananya, gelaran ini juga akan merambah ke kota-kota lainnya di Indonesia.
"Sambutan konsumen di Indoensia terhadap penawaran pre-order Galaxy Note8 sangat positif dan melampaui ekspetasi kami. Kini, selama tiga hari, dimulai tanggal 29 September hingga 1 Oktober 2017, kami menggelar penjualan perdana di Jakarta dan Surabaya," ucap Vebbyna Kaunang, selaku IM Marketing Director Samsung Indonesia
Ditambahkan oleh Vebbyna, selama penjualan perdana Galaxy Note8 ini Samsung juga memberikan penawaran menarik, yakni konsumen bisa mendapatkan TUMI leather case dan voucher Samsung Gift Indonesia untuk pembelian asesoris Samsung. Tak hanya itu, ada juga kemudahan pembayaran dari beberapa bank dan cash back hingga Rp800 ribu plus hadiah Bluetooth Speaker JBL.
Sebelum dijual secara langsung, Samsung juga sudah membuka kesempatan bagi masyarakat Indonesia yang tertarik membeli Galaxy Note8 secara pre-order. Ditawarkan secara online, pre-order Galaxy Note8 di Indonesia dibuka sejak tanggal 8 September 2017 lalu.
Seperti kita ketahui bersama-sama, kehadiran Galaxy Note8 di Indonesia memang ditunggu-tunggu penggemar perangkat Samsung. Salah satu daya tarik smartphone yang memiliki bentang layar 6,3 inci Infinity Display ini adalah dukungan S Pen yang dimilikinya. Di Indonesia, Galaxy Note8 ditawarkan dengan harga Rp12.999.000.
Tags: Galaxy Note8, Jakarta, Samsung, Samsung Galaxy Note8, Samsung Indonesia, Smartphone, Surabaya