Mobitekno – Pada pertengahan Desember 2023, Infinix memperluas portofolio produknya di akhir tahun ini dengan menghadirkan Infinix Smart 8 Series. Seri ini ada di kategori entry-level yangh menawarkan fitur-fitur kompetitif #BisaBanget dan mendukung kebutuhan multitasking dengan harga yang terjangkau. Produk ini menjadi salah satu pilihan menarik bagi konsumen yang menginginkan smartphone dengan spesifikasi mumpuni tanpa harus menguras kantong.
Salah satu daya tarik utama dari Infinix Smart 8 Series adalah layarnya yang beresolusi HD+ sebesar 6.6 inci dengan desain punch hole. Layar tersebut memberikan pengalaman multitasking dan entertainment yang halus berkat refresh rate hingga 90Hz. Dengan tingkat kecerahan mencapai 500nits, tampilan layar tetap nyaman di luar ruangan. Desain punch hole digunakan untuk menempatkan kamera depan 8MP, menambah kesan premium pada smartphone ini.
Fitur unik yang pertama kali dihadirkan oleh Infinix pada Infinix Smart 8 Series adalah Magic Ring. Fitur ini memberikan sentuhan interaktif dengan menampilkan notifikasi pada layar Smart 8 secara kreatif. Pengguna dapat menikmati pengalaman penggunaan yang lebih menarik dan berbeda dari seri sebelumnya.
Smart 8 Series menawarkan kapasitas memori yang cukup besar dengan RAM hingga 8GB dan memori internal sebesar 128GB. Dengan slot memori tambahan yang dapat diperluas hingga 2TB, pengguna memiliki ruang yang cukup untuk menyimpan berbagai aplikasi, file hiburan, dan kebutuhan harian lainnya. Seri ini dirancang untuk mendukung aktivitas multitasking tanpa lag.
Baterai berkapasitas 5000mAh pada Smart 8 Series memberikan daya tahan yang luar biasa, dengan masa standby mencapai 39 hari dalam kondisi penuh. Teknologi pengisian daya Type-C USB memastikan pengisian daya yang lebih cepat. Fitur Power Marathon juga hadir untuk memperpanjang umur baterai, bahkan saat daya baterai tinggal 5%.
Infinix Smart 8 dengan Kemampuan Fotografi Maksimal
Dalam hal fotografi, Infinix Smart 8 dilengkapi dengan Dual AI Camera beresolusi 13MP yang dilengkapi Ring Flashlight. Fitur-fitur menarik seperti Supernight Mode, Slow Motion Video, dan AR Mode hadir untuk meningkatkan pengalaman fotografi pengguna. Sementara itu, aspek audio ditingkatkan dengan fitur DTS yang mampu meningkatkan volume hingga 200% saat diaktifkan.
Infinix Smart 8 Series juga didukung oleh dapur pacu Octa-Core Gaming Processor untuk kinerja yang lancar. Fitur autentikasi Side-fingerprint menambah keamanan pengguna, sedangkan sistem operasi Android T Go memberikan pengalaman pengguna yang nyaman dan responsif.
Harga promo untuk Smart 8 Series dimulai dari Rp1.299.000 untuk varian 4+4GB/128GB. Varian 4GB/128GB dan varian 3GB/64GB resmi dijual per 6 Desember di seluruh official store Infinix di berbagai platform e-commerce seperti Shopee, Lazada, Akulaku, Tokopedia, dan Blibli.
Sergio Ticoalu, Country Marketing Manager Infinix Indonesia, menekankan bahwa Smart 8 Series bukan hanya menawarkan harga kompetitif tetapi juga fitur-fitur inovatif yang menjadikannya istimewa di kelasnya. Sebagai tambahan, konsumen yang membeli Smart 8 Series selama Flash Sale berkesempatan mendapatkan promo gratis ongkir dan cicilan bunga rendah melalui program PayLater.
Selain itu, Infinix memberikan bonus bundling dengan Smartfren bagi konsumen Smart 8 Series. Setiap pembelian akan mendapatkan SIM Card Smartfren dalam kotak, beserta bonus kuota 15 GB per bulan selama 2 tahun. Bonus ini dapat dinikmati dengan mengisi pulsa minimal 25 ribu setiap bulannya melalui outlet terdekat atau aplikasi mySF. Dengan bonus menarik ini, Smart 8 Series semakin menjadi pilihan menarik bagi konsumen yang mencari smartphone entry-level dengan fitur lengkap dan harga terjangkau.
Tags: Infinix, Infinix 8 Series, Infinix Smart 8