November 18, 2023

Gods of Myth Resmi Dirilis, Game Idle-RPG Terbaru Berlatar Mitologi Dunia Penuh Strategi

Penulis: Rizki R
Gods of Myth Resmi Dirilis, Game Idle-RPG Terbaru Berlatar Mitologi Dunia Penuh Strategi  

Mobitekno – PT Games Karya Nusantara (Majamojo) telah menggebrak industri game dengan merilis karya terbaru mereka, “Gods of Myth,” yang dikembangkan bersama Miracle World. Pada 14 November 2023, game ini secara resmi memulai debutnya di platform Android, sementara versi iOS akan segera menyusul.

Gods of Myth hadir sebagai perwujudan nyata dari perpaduan antara setting mitologi kuno dan nuansa futuristik dalam genre Idle Role-Playing Game (Idle-RPG).

Dengan 75 karakter yang dapat dipilih berdasarkan role dan faksi, pemain diajak untuk membentuk formasi terkuat yang tak terkalahkan. Majamojo, pada perilisan ini, mengusung tema #BeUnbeatable, mengundang para pemain RPG untuk membuktikan strategi terbaik mereka dalam menghadapi tantangan epik.

Gods of Myth

CEO Majamojo, Yudi Chahyadi Anwar, menyatakan, “Tahun ini kami terus berupaya untuk melengkapi jajaran game berdasarkan jenis yang berbeda. Gods of Myth menjadi menarik karena memiliki kompleksitas karakter dan talent, memungkinkan pemain untuk mengembangkan karakter mereka dengan lebih mendalam. Fitur PvP terlengkap serta sistem Dungeon yang unik menambah daya tarik bagi para gamers yang memiliki jiwa kompetitif tinggi.”

Sekilas Gods of Myth

Gods of Myth, dikembangkan oleh Miracle World, menghadirkan 75 karakter dari 7 faksi mitologi, termasuk Mesir, China, Jepang, Yunani, Heaven, Demon, dan Monster. Menyajikan cerita tentang peradaban berteknologi tinggi, Heart of Abyss, game ini merupakan amplifikasi dari cerita novel Tower of God.

Berbagai fitur PvP, seperti Sky Arena, Season Lead, Deadlidly Island (PvPvE), World Boss map, Camp, Guild vs Guild, hingga cross server battle, menambah dimensi kompetitif yang seru.

Poster Gods of Myth

Gods of Myth tidak hanya menghadirkan pengalaman bermain yang intens, tetapi juga memberikan kemudahan bagi para pemain.

“Bagi para penikmat RPG, mereka bisa menghidupkan fitur auto sehingga bisa tetap bermain tanpa mengganggu aktivitas sehari-hari. Kami juga akan menjalankan berbagai aktivitas komunitas bagi para pemain yang berada di Guild atau Server yang sama, untuk bersama-sama mengembangkan game ini,” tegas Yudi.

Event in-game seperti log-in event dan ranking dengan beragam hadiah menarik, termasuk hero, diamond, coin, upgrade item, dan 100x summon ticket, akan membuat pengalaman bermain semakin seru. Pemain yang telah mengunduh Gods of Myth dapat mengklaim hadiah eksklusif dengan menggunakan kode “NewbiecodeGoM.”

GOM KV 2

Saat ini, Gods of Myth dapat dinikmati melalui Google Play, dan segera akan tersedia di App Store. Majamojo memastikan bahwa para pemain dapat terus menantikan lebih banyak konten menarik dan aktivitas komunitas yang akan dijalankan seiring berkembangnya permainan ini.



COMMENTS