Mobitekno – Ajang Next@Acer Connected Together 2020 yang digelar Acer pada 21 Oktober 2020 lalu menampilkan banyak produk menarik. Kali ini Acer mencoba menjawab berbagai kebutuhkan konsumen yang berkecimpung di bidang kreatif melaluikategori produk laptop atau PC desktop. Khusus untuk PC desktop, Acer memperkenalkan seri DesktopD 300 yang menawarkan meski dimensi kecil, tapi menawarkan performa besar yang diklaim dapat menjawab kebutuhan para kreator konten dalam beraktivitas dan berkarya.
Sebagai keluarga baru di lini CenceptD, desktop Acer ConceptD 300 hadir sebagai dekstop mid-tower yang mengusung performa tinggi dan ideal untuk pengguna yang bergerak di proyek aktivitas, seperti BIM (Building Information Modeling), CAD (Computer Aided Design), rendering, animasi, dan lain sebagainya. PC desktop seri ConceptD ini sudah dioptimalkan untuk para desainer grafis, pembuat film, insinyur, arsitek, developer, dan pembuat konten (content creator) lainnya.
Sebagai seri terbaru, desktop ConceptD 300 hadir dalam bentuk tower dengan ukuran sedang 18L yang elegan dan aesthectic, cukup kompak (compact) untuk ditempatkan di atas meja menemani monitor laya besar tanpa harus membuat sesak. Desain Acer ConceptD 300 juga mendapat sentuhan warna putih yang indah, panel sisi atas bermotif kayu elegan, dan panel depan berwarna hitam makin makin memberikan kesan artisktik bagi siapa saja yang melihatnya.
Terdapat juga sejumlah fitur yang disesuaikan dengan konsep kerja dan estetikan di lingkungan kantor modern. Misalnya saja pola desain pada bagian depan yang berpola segitiga besar dengan ventilasi samping yang dirancang untuk menyediakan fasiltias pendinginan optimal dan menjaga tingkat kebisingan kurang dari 40 dBA. Sekadar informasi, tingkat kebisingan ini bisa disetarakan dengan suasan di ruang perpustakaan.
Dapur pacu Acer ConceptD 300 didukung prosesor Intel Core i7 Generasi ke-10, grafis NVIDIA GeForce RTX 3070, dan RAM/memori DDR4 2666 MHz berkapasitas 64 GBmenjadikan desktop ringkas ini bisa diandalkan sebagai perangkat untuk mengedit video, CAD, dan proyek pemodelan 3D. Dikombinasikan dengan penyimpanan HDD 4 TB dan 1TB SSD PCle M.2, Acer ConceptD 300 sangat cocok digunakan oleh para arsitek, seniman 3D, dan editor video, dan profesi yang berkaitan dengan kontent digital lainnya.
Desktop ini memiliki bagian panel depan yang dilengkapi dengan port I/O yang dirancang secara ergonomis untuk memudahkan akses pengguna. Rangkaian lengkap port menawarkan konektivitas tingkat tinggi dengan sejumlah port USB 3.2, pembaca kartu SD terintegrasi dan port USB Type C untuk dukungan display multifungsi dan transfer data yang sangat cepat hingga 10 Gbps.
Informasi tentang jadwal kehadiran Acer ConceptD 300 di toko offline/online di Tanah Air dan harganya desktop masih belum diketahui. Tunggu update dari Mobitekno beriktunya setelah informasi berikutnya sudah diterima dari Acer Indonesia.
Tags: Acer, Acer ConceptD 300, ConceptD 300, Desktop, next@acerPC 2020