Mobitekno – Bersamaan dengan dibukanya Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) langsung meresmikan kehadiran New Jimny Generasi keempat untuk masyarakat Indonesia. Acara peresmian yang dihadiri langsung oleh Presiden Director PT SIS, Seiji Itayama dan Presiden Komisaris Indomobil Sukses Internasional, Subronto Laras, menarik perhatian para undangan yang datang. Kendaraan ini memang suah lama dinantikan oleh para pencinta off road 4×4. Dengan demikian Jimny generasi keempat ini hadir dengan tampilan lebih eksklusif dan performa yang tangguh.
“Diawali dengn hadirnya Suzuki jimny LJ80 pada tahun 1979, di tahun 2019 ini, berarti sudah genap 40 tahun Suzuki Jimny hadir di Indonesia,” ujar Seiji Itayama. “Jimny memang telah menjadi legenda dan menjadi bagian dari sejarah otomotif Indonesia dan telah terjual lebih dari 130 ribu unit,” lanjut Itayama.
Peresmian Jimny generasi keempat
Kendaraan dengan dimensi panjang 3.265 mm dan lebar 1.645 mm serta tinggi 1.720 mm menjadi objek yang paling menarik pengunjung GIIAS 2019 di hari pertama di booth Suzuki. Dengan mesin K15B yang lebih ringan sehingga dapat menyemburkan tenaga 102/600 rpm serta torsi 130/4000 rpm membuat Jimny mampu berakselerasi cepat tanpa mengorbankan efisiensi bahan bakar yang banyak. Tantangan bagi pemilik kendaraan ini juga terdapat pada mode berkendara 2H, 4H, dan 4L.
“Suzuki Jimny memang sudah menjadi bagian sejarah otomotif Indonesia. Sebelumnya, Jimny hadir dengan kemampuan 4×4, lalu dibuat juga 4×2, dan hadir juga Jimny Siera yang memiliki bagian atap bisa dibuka,” kata Subronto Laras.
Sebagai kendaraan off road di era modern seperti ini, Jimny generasi keempat ini juga dibekali fitur berkendara terkini. Salah satunya adalah Hill Hold Control dan Hill Descent Control yang bisa digunakan agar kendaraan tidak meluncur bebas di jalanan menurun atau menanjak. Kendaraan ini juga dibekali teknologi Three Angles yang membuatnya mampu menaklukan rintangan dan mendaki bukit yang curam tanpa mengikis bumper atau bagian bawah mobil.
Fitur lainnya yang hadir adalah 3 points ELR Seatbelt, AC Auto Climate, ISOFIX, SRS Dual Airbag, dan Immobilizer. Desainnyaa juga menganut Squre Shaped Body yang memberikan kemudahan pengemudi untuk melihat keadaan sekitar.
Jimny Generasi Keempat
Suzuki Jimny Generasi keempat ini akan didistribusikan ke banyak daerah di Indonesia. Jadi, tidak seperti generasi sebelumnya yang diedarkan terbatas, masyarakat penggemar Jimny bisa membeli kendaraan ini dengan lebih mudah. Untuk harganya, PT SIS membanderol Suzuki Jimny Generasi Keempat Rp 315.5 juta untuk varian Single Tone transmisi manual. Sementara untuk yang transmisi otomatis dibanderol Rp 317,5 juta. Suzuki juga menyediakan opsi Two Tone dengan harga Rp 328 juta untuk transmisi manual dan Rp 330 juta untuk transmisi otomatis.
Tags: Indomobil, Jimny, Jimny generasi Keempat, suzuki, Suzuki Indomobil Sales, Suzuki New Jimny