Mobitekno – Asus kembali tancap gas di awal tahun. ProdusenTaiwan ini bersiap meramaikan perhelatan mobile akbar MWC 2018 di Barcelona pada akhir Februari nanti. Apakah momen ini menunjukkan Asus akan melakukan penyegaran lini smartphone Zenfone?
Kehadiran Asus di MWC 2018 diketahui setelah Asus mempublikasikan invitasi acara mereka di ajang tersebut dengan tagar (hashtag) #BACKTO5. Belum diketahui pasti makna dari tagar tersebut.
Asus mungkin akan menghadirkan satu model model terbaru Zenfone 5 atau beberapa model baru Zenfone 5 sekaligus. Langkah penyegaran seri Zenfone oleh Asus ini terbilang cepat mengingat seri Zenfone 4 (2017) baru saja diperkenalkan 6 bulan lalu di Taipei, Taiwan.
Di Indonesia, Asus bahkan baru mendatangkan empat seri Zenfone 4 pada Oktober 2017 lalu. Keempatnya adalah Zenfone 4 Max, Zenfone 4 Max Pro, Zenfone 4 Selfie, dan Zenfone 4 Selfie Pro.
Model seri Zenfone 5 manakah yang akan dihadarikan pada MWC 2018 nanti bulem diketahui. Sebelumnay, smartphone Asus dengan nomor model ASUS_X00QD diketahui telah lolos sertifikasi WiFi. ASUS_X00QD sendiri kemungkinan akan dinamakan Asus Zenfone 5 Max.
Invitasi Asus juga menampilkan tulisan ‘We Love Photo’ yang sudah dikampanyekan sejak seri ZenFone 4 dan chip Qualcomm Snapdragon yang sudah digunakannya sejak seri Zenfone 3.
Mengingat penekanan invitasinya terkait juga dengan teknologi kamera, seperti ditunjukkan tag ‘We Love Photo’, ada kemungkinan kedua pihak akan berbicara seputar kemampuan kamera Zenfone yang didukung ole ISP (Image Signal Processor) Spectra dari chipset Snapdragon.
Pada Agustus 2017 lalu, Qualcomm baru saja mengumumkan ISP Spectra generasi terbaru yang Spectra yang mengusung fitur Depth-Sensing Camera Technology, ISP ini diracnang khusus oleh Qualcomm unutk ekosistem platform Android, yang salah satunya diadopsi oleh Asus Zenfone series.
Tags: #BACKTO5, ASUS, MWC 2018, Qualcomm, Smartphone, Spectra ISP, Zenfone 5