January 22, 2018

Lenovo Perkenalkan Smart Display, Sudah Dibekali Google Assistant

Penulis: Eko Lannueardy
Lenovo Perkenalkan Smart Display, Sudah Dibekali Google Assistant 

Mobitekno – Lenovo dan Google kembali berkolaborasi dengan menghadirkan satu perangakat pintar, yakni Lenovo Smart Display. Perangkat ini sendiri sudah diperkenalkan oleh Lenovo dalam ajang CES 2018 yang digelar beberapa waktu lalu.

Menggandeng Google, perangkat yang dikemas dalam bentuk layar sentuh HD serta desain yang minimalis dan modern ini telah dibekali dengan Assistant.

Perangkat ini diciptakan untuk keluarga sibuk yang membutuhkan teknologi untuk menghemat waktu. Mudah digunakan, dukungan Google Assistant dijanjikan akan membantu penggunanya untuk mendapatkan segala informasi yang dibutuhkan.

Tak hanya ramalan cuaca, Lenovo Smart Display juga bisa menyajikan informasi mengenai kondisi lalu lintas, jadwal meeting dan sebagainya.

Fungsi lainnya, perangkat cerdas yang cocok ditempatkan diruang keluarga ini juga bisa digunakan untuk video call via Google Duo, menikmati video di YouTube, atau menikmati musik.

Tak kalah menarik, untuk mengoperasikan semuanya bisa dilakukan lewat perintah suara atau dengan menyentuh layar sejumlah menu yang ada di dalam layar.

Lenovo Smart Display tersedia dalam ukuran layar 8 inci dan 10 inci. Untuk dapur pacunya, Lenovo telah membenamkan Qualcomm Home Hub Platform berbasis SoC Qualcomm SDA. Konektivitas yang tersedia Bluetooth dan WiFi.

Penasaran dengan harganya? Lenovo Smart Display 10 inci dijual dengan harga US$249,99. Sedangkan untuk ukuran 8 inci dibanderol sedikit lebih murah, yakni seharga US$199,99.

Tags: , , , ,



COMMENTS