November 19, 2018

Rayakan HUT Ke-51, Indosat Ooredoo Bagi-bagi Kuota 1 GB Seharga 51 Rupiah!

Penulis: Iwan RS
Rayakan HUT Ke-51, Indosat Ooredoo Bagi-bagi Kuota 1 GB Seharga 51 Rupiah! 

Mobitekno – Bertepatan dengan ulang tahun ke-51 yang dirayakannya minggu lalu (12/11/2018), Indosat Ooredoo dengan tim manajemen barunya mencanangkan program transformasi perusahaan yang difoluskan pada ‘People, Process, dan Business’.

Pada sisi bisnis, operator dengan logo bernuansa ‘kuning’ ini ingin beranjak dari perusahaan yang mengandalkan strategi pemasaran ‘push driven’ menjadi ‘consumer driven’. Salah satu langkah nyatanya diumumkan operator tersebut dengan meluncurkan paket ‘Sensa51 1 GB’ dengan harga hanya Rp 51 untuk layanan IM3 Ooredoo.

Indosat Ooredoo mengklaim promo ini menwarkan paket data termurah se-Indonesia. Harapannya, masyarakat Indonesia akan semakin banyak menikmati layanan telekomunikasi dengan harga yang sangat terjangkau.

Indosat Oooredoo HUT ke-51 - Sensa51

Indosat Oooredoo HUT ke-51 - Sensa51

Hendri Mulya Syam, Chief Sales & Distribution Officer Indosat Ooredoo, dihadapan awak media di kantor pusat Indosat Ooredoo, Jakarta (19/11/2018) menyatakan bahwa paket spesial 1 GB seharga hanya Rp 51 yang ditujukan bagi seluruh pelanggan Indosat Ooredoo ini mulai teresedia hari Senin ini (09.00 WIB) hingga hari Rabu jam 12 siang (21/11/2018).

Paket sensasi tersebut dapat dinikmati setelah pelanggan dengan membeli paket Internet reguler terlebih dahulu. Selanjutnya, paket tersebut dapat didaftarkan dengan mengetik *123*51#. Kuota yang didapatkan akan diakumulasi dengan kuota awal yang dimiliki pengguna.

Kuota data ini dapat digunakan untuk berbagai aktivitas di Internet, mulai dari membaca berita (browsing), media sosial, bermain game, hingga voice/video call. Perlu diketahui, paket Sensasi51 ini hanya berlaku 1 (satu) kali untuk setiap pelanggan.

Menurut Indosat Ooredoo, respons awal pengguna sejak paket Internet murah ‘Sensa51’ ini diperkenalkan sangatlah positif. Terbukti, traffic layanannya telah naik berkali-kali lipat dari sebelum paket tersebut dihadirkan. Perlu diketahui, penawaran paket ‘Sensa51’ ini bukan hanya berlaku bagi pelanggan baru, tapi juga berlaku untuk pelanggan lama.

Indosat Oooredoo HUT ke-51 - Sensa51

Berkaitan dengan agenda perbaikan mutu layanan, khususnya jaringan 4G, Indosat Ooredoo berjanji akan konsisten dalam peningkatkan kualitas layanannya di seluruh Indonesia, termasuk di kawasan Papua dan Indonesia Timur lainnya

Untuk mensiasasti pengembangan jaringan di kawasan yang belum terjangkau oleh jaringan selama ini, Indosat Ooredoo akan mempertimbangkan fasilitas jaringan 4G dari Palapa Ring yang dibangun pemerintah.

Menurut Hendri Mulya Syam, Chief & Distribution Officer Indosat Ooredoo, Hendri Mulya Syam, mereka akan terus membangun jaringan 4G-nya secara nasional di semua titik-titik yang sudah dimiliki Indosat. Hingga kini, layanan 4G Indosat Ooredoo sudah tersedia di 1.929 kecamatan di seluruh Indonesia.

Tags: , , , ,


COMMENTS