December 4, 2018

JD.ID Perkenalkan ShareBuy dan Pecinta ShareBuy, Belanja Keroyokan Sambil Bersosial Media

Penulis: Rizki R
JD.ID Perkenalkan ShareBuy dan Pecinta ShareBuy, Belanja Keroyokan Sambil Bersosial Media 

Mobitekno – Berbelanja sambil bersosial media kenapa tidak?! Sebagaimana yang dilakukan JD.ID didalam platform mereka, belum lama ini secara resmi memperkenalkan ShareBuy dan Pecinta ShareBuy yang memungkinkan pelanggan mendapatkan harga khusus dengan mengundang beberapa teman berbelanja produk yang sama. Bahasa sederhananya ‘belanja keroyokan’.

Konsep yang diusung ShareBuy adalah social commerce, dimana konsumen bisa mendapatkan penawaran harga yang lebih baik dengan memanfaatkan media sosial mereka. Social commerce sendiri, menurut JD.ID merupakan pemanfaatan media sosial dalam transaksi e-dagang. Praktek social commerce kian lazim di tengah maraknya penggunaan media sosial saat ini. Bahkan di Tiongkok, social commerce menjadi salah satu praktek e-dagang yang tersukses dan terpopuler.

Duke Shu, Head of Social Commerce & Membership Marketing Division yang hadri dalam peluncuran fitur ini menjelaskan bahwa Sharebuy menawarkan pengalaman berbelanja yang unik untuk pelanggan JD.ID, terlebih lagi konsep ‘berbagi’ ini relatif baru di Indonesia.

“Kami percaya bahwa aspek gamifikasi dari ShareBuy akan menarik dan membawa keseruan, terutama manfaat dalam hal harga dan variasi produk.” kata Duke.

Pada prinsipnya, jika konsumen membeli produk-produk yang ada di ShareBuy, maka konsumen akan mendapatkan tautan khusus untuk berbelanja produk yang sama. Tautan tersebut dapat dibagikan melalui media sosial mereka dengan waktu yang sudah ditentukan. Bila ada yang terjaring dari tautan tersebut untuk berbelanja, maka baik pemilik tautan maupun pengguna tautan akan mendapatkan produk tersebut dengan harga lebih murah.

Sebenarnya konsep ini sudah hadir di JD.ID sejak Juli 2018, dan cukup berhasil menarik banyak konsumen. Terbukti, sebanyak 20%-40% order harian di JD.ID, berasal dari ShareBuy. Pada Singles Day 11.11 lalu, ShareBuy di JD.ID sukses mencetak rekor penjualan dengan menghasilkan hampir 100.000 order hanya dalam satu hari.

Menyambut Harbolnas 12.12

Nah, agar masyarakat lebih bergairan dalam berbelanja untuk menyambut Harbolnas 12.12, ShareBuy menyiapkan banyak kejutan untuk konsumen, salah satunya fitur vote campaign “Pencinta ShareBuy” yang diadakan pada 3 – 9 Desember 2018.

P 20181203 134947 1

Pada periode ini, konsumen dapat berbagi pengalaman belanja ShareBuy dengan memposting gambar di laman ShareBuy masing-masing, serta mengundang teman untuk memberikan likes dan komentar. Minimal ‘Likes’ yang harus diraih pelanggan Pecinta ShareBut berjumlah 30. Konsumen juga berkesempatan memenangkan hadiah hingga Rp500.000,- dari beragam brand sponsor, seperti Baseus, Micoe, Hippo, dan Polkadope.

Disamping itu, ShareBuy juga memberikan biaya pengiriman gratis, bahkan jika pelanggan hanya membeli satu barang dengan harga berapa saja.

Tags: , , ,


COMMENTS