August 9, 2017

Pabrikan Taiwan Sukses Unjuk Gigi di Ajang IoT Business Platform

Penulis: Eko Lannueardy
Pabrikan Taiwan Sukses Unjuk Gigi di Ajang IoT Business Platform 

MOBITEKNO – Indonesia IoT Business Platform, pameran teknologi dan bisnis seputar Internet of Things sukses digelar di Hotel JW Marriott, Jakarta. Acara yang mendapat dukungan dari TAITRA ini digelar selama dua hari, yakni pada tanggal 7 dan 8 Agustus 2017 dan mengangkat tema besar “Memahami Kebutuhan IoT dalam Platform Bisnis Indonesia”.

Beberapa perusahaan ternama asal Taiwan yang tergabung ke dalam Taiwan Excellence Campaign juga turut memeriahkan gelaran ini. Selain Acer dan Edimax, ada juga Advantech, Bionime, Marson dan PX. Hadir di acara ini, mereka juga turut memamerkan serangkaian solusi atau layanan berbasis IoT yang bisa dimanfaatkan oleh para pebisnis di Indonesia.

Contohnya, Acer di ajang ini turut memperkenalkan Acer Cloud Professor, yakni starter kit IoT yang menggabungkan semua perangkat keras dan perangkat lunak untuk media pembelajaran atau edukasi. Tak hanya itu, Acer juga memperkenalkan Acer Air, yakni sebuah sistem monitoring yang berguna untuk memonitor kualitas udara di dalam ruangan.

Solusi yang tak kalah menarik juga diperlihatkan oleh Advantech yang mempresentasikan Process Visualization Solution. Dalam gelaran ini, Advantech juga mengambil pendekatan yang jelas dan fokus pada intelligent healthcare, intelligent retail, dan intelligent logistics. Tak ketinggalan, Advantech juga mengusung enam growth engine yang dijanjikan mampu mendorong masa depan layanan IoT.

Sedangkan Bionime diajang pameran teknologi berbasis IoT ini memperkenalkan Blood Glucose System. Ini merupakan sebuah sistem yang terbilang cerdas dengan menyediakan solusi perawatan diabetes secara menyeluruh sehingga hasilnya hasil pemeriksaannya bisa memiliki akurasi yang tinggi dan dapat dipertanggungjawabkan.

Tak ketinggalan adalah Marson yang secara khusus ikut diajang ini dengan memamerkan perangkat barcode scanner nir kabel. Memiliki desain yang ergonomis, tombol scanner ini dapat diaktifkan dengan sentuhan. Bahkan, inovasi yang ditunjukkan oleh Marson ini mampu meraih Taiwan Excellence 2017.

Merek Taiwan lainnya yang juga ikut meramaikan Indonesia IoT Business Platform adalah PX. Keterlibatan PX diajang ini karena ingin lebih memperluas pasar mereka dalam pengembangan antena digital untuk TV, baik indoor ataupun outdoor. Bahkan, PX sendiri berani sesumbar bahwa bisnis mereka di Indonesia belum dapat dicapai oleh pesaingnya.

Taiwan Excellence Campaign sendiri pada tahun ini memiliki banyak kegiatan untuk bersosialisasi dengan konsumen di Indonesia. Selain acara IoT Business Platform, Anda juga bisa bertemu Taiwan Excellence di Mal Kelapa Gading pada akhir Agustus, Communic Exhibition pada Oktober, di Mal Tujungan Plaza, Surabaya pada November, dan di Mal Neo Soho, Jakarta mulai dari sekarang hingga akhir 2017.

 

Tags: , , , ,


COMMENTS