MOBITEKNO – Acer kembali menggebrak gelaran CES 2017 yang berlangsung di Las Vegas, Amerika Serikat dengan memperkenalkan jajaran notebook terbarunya, diantaranya Acer Aspire V Nitro dan Aspire VX 15.
Acer Aspire V Nitro hadir dengan mengutamakan performa dan kemampuan tangguh yang cocok untuk kebutuhan grafis, video editing dan menjalankan aplikasi multimedia lainnya.
Notebook ini juga dibekali dengan Dolby Audio Premium plus Acer TrueHarmony. Tampilan visual di layar, Aspire V Nitro telah ditopang dengan NVIDIA GeForce® GTX 10-Series. Sedangkan untuk performanya, Acer mempercayakan prosesor Intel Core i generasi ketujuh.
Beberapa fitur menarik juga turut dibenamkan oleh Acer ke dalam Aspire V Nitro, seperti kipas metal AeroBlade yang dapat mengurangi suhu secara signifikan serta teknologi Coolboost yang memungkinkan pengguna mengontrol proses pendinginan lebih cepat.
Dukungan lainnya adalah DustDefender yang menggunakan dua kipas berkecepatan tinggi untuk menghilangkan debu. Notebook ini juga memiliki konektivitas port USB Type-C dengan Thunderbolt 3, dua port USB 3.0 serta dua port USB 2.0, dan port HDMI.
Sedangkan produk kedua yang turut diperkenalkan Acer adalah Aspire VX 15, notebook gaming yang sudah dibekali dengan prosesor Intel Core generasi ketujuh dan NVIDIA GeForce® GTX 10-Series.
Acer juga membenamkan teknologi Dolby Audio Premium untuk kebutuhan audionya serta dua slot RAM DDR4 yang mampu menampung kapasitas RAM hingga 32 GB.
Sementara itu untuk storage utama Acer Aspire VX 15 akan mengandalkan SSD M.2 SATA dengan pilihan kapasitas 128/256/512 GB yang dipadukan dengan HDD dengan kapasitas 1 TB.
Acer Aspire VX 15 memiliki ketebalan 2,89 cm dengan bobot mencapai 2,5 kg. Notebook ini juga dilengkapi sistem pendingin dengan dua area pelepasan panas terpisah untuk prosesor dan graphics card.
Udara panas dibuang melalui sisi belakang sehingga melindungi tangan pengguna dari paparan panas untuk kenyamanan gaming dalam waktu lama. Pada penampang sisi bawah terdapat sejumlah lubang ventilasi masuknya udara ke dalam badan notebook.
Lalu kapan kedua notebook ini tersedia di pasar global? Pihak Acer menegaskan bahwa Acer Aspire V Nitro dan Aspire VX 15 akan tersedia di pasar global mulai bulan Februari 2017.
Tags: Acer, Acer Aspire, Acer Aspire V Nitro, Acer Aspire VX 15, Notebook