August 30, 2016

LYKE Dapat Kucuran Investasi Series A, Nilainya Sekitar Rp 53 Miliar

Penulis: Eko Lannueardy
LYKE Dapat Kucuran Investasi Series A, Nilainya Sekitar Rp 53 Miliar 

MOBITEKNO – Kabar gembira datang dari LYKE, aplikasi fashion dan kecantikan asal Indonesia yang saat ini telah mencapai satu juta pengunduh dalam waktu enam bulan setelah peluncurannya. Lewat rilis yang masuk ke Mobitekno.com, LYKE mengumumkan bahwa mereka telah mendapat kucuran dana investasi yang nilainya hampir US$ 4 juta atau sekitar Rp 53 miliar.

Nilai investasi yang masuk Series A tersebut berasal dari Venture Capital asal Jerman, Holtzbrinck Ventures sebagai lead investor, dengan dukungan dari APACIG yang berpusat di Singapura. LYKE sendiri berkembang pesat sehingga menjadi "the goto app" untuk kalangan muda, pengguna smartphone dan penggila fashion di Indonesia. Ordernya telah mencapai 30 ribu setiap bulannya.

LYKE merupakan aplikasi belanja untuk pengguna Android dan iOS yang menawarkan sebuah kemudahan untuk menemukan tren fashion terbaru. Pengguna juga dapat mengikuti brand dan toko­toko favorit mereka serta menerima notifikasi personal, khususnya produk terbaru atau diskon­diskon yang berhubungan dengan selera masing­masing pengguna.

Terkait dengan investasi yang di dapat, Bastian Purrer CEO LYKE menegaskan bahwa dana tersebut nantinya akan digunakan untuk melanjutkan pengembangan aplikasi mobile LYKE. "Kami akan terus berusaha lebih keras dalam menyajikan pengalaman berbelanja yang lebih baik untuk konsumen Indonesia."

Terus melakukan pengembangan secara konsisten, Bastian juga menambahkan bahwa LYKE akan terus berupaya mendengar keinginan konsumen dan berinvestasi lebih banyak dalam produk. Disebutkan, angka retention dan engagement rate juga jauh melebih target, hasilnya LYKE sangat disukai oleh penggunanya di Indonesia.

Sebagai negara di Asia yang “mobile­first”, terhitung lebih dari 60% dari semua pengguna internet di Indonesia mengakses website melalui smartphone. LYKE memanfaatkan perkembangan tersebut dan menempatkan perhatian besar pada aplikasi yang tersedia untuk pengguna iOS dan Android.

 

Tags: , , , , , , ,


COMMENTS