April 29, 2016

Acer Perkenalkan Liquid M330, Smartphone Murah Berbasis Windows 10 Mobile

Penulis: Eko Lannueardy
Acer Perkenalkan Liquid M330, Smartphone Murah Berbasis Windows 10 Mobile 

MOBITEKNO – Acer belum lama ini kembali memperkenalkan satu smartphone terbarunya yang masuk seri Liquid, Acer Liquid M330. Tak kalah menarik, smartphone yang dibanderol dengan harga terjangkau ini menyematkan sistem operasi Windows 10 Mobile.

Lalu, seperti apa spesifikasi smartphone ini? Ditujukan untuk pengguna pemula, smartphone ini memang tidak menggunakan jeroan yang gahar. Prosesor yang ditanam ke dalamnya adalah quad core Snapdragon 210.

Tak hanya itu, Acer juga masih menyematkan RAM yang terbilang kecil, yakni hanya 1 GB. Sedangkan kapasitas internalnya hanya 8 GB. Menariknya, Acer Liquid M330 telah mengusung teknologi konektivitas 4G.

Memiliki luas layar 4,5 inci dengan resolusi 480 x 854 piksel, smartphone telah dibekali dengan kamera 5 MP pada bagian depan dan belakang.

Kekurangan lainnya, walaupun menjalankan sistem operasi Windows 10 Mobile, Acer Liquid M330 tidak mendukung fitur Continuum. Untuk harganya, Acer membanderol smartphone ini dengan harga US$ 99. Tertarik untuk membelinya?

 

Tags: , , ,


COMMENTS