May 18, 2016

Toko Flagship Ducati Terbesar Sejagat Ada di Jakarta

Penulis: Karyo
Toko Flagship Ducati Terbesar Sejagat Ada di Jakarta 

MOBITEKNO – PT Garansindo Euro Sports (Garansindo), sebagai distributor dan importir tunggal brand Ducati di Indonesia membuktikan komitmennya mengembangkan pasar motor Ducati di Indonesia dengan membangun diler (dealer) resmi Ducati yang terbesar di dunia.

Sebagai Ducati Flagship Store terbesar di dunia, bangunannya memiliki luas sekitar 3000 meter persegi yang terdiri dari empat lantai. Pada bangunan yang menelan investasi Rp 80 milyar ini, 3 lantai diperuntukan sebagai pelayanan produk Ducati dan Scrambler Ducati, aksesori dan merchandise untuk perlengkapan riding dan lifestyle, serta workshop yang bisa menampung 16 motor Ducati per harinya untuk perawatan berkala.

Flagship Store yang berlokasi di Jl. Kemang Utara No. 28, Jakarta Selatan ini juga menyediakan tempat bagi sekretariat dua Ducati Owners Club, yaitu DDOCI (Ducati Desmo Owners Club Indonesia) dan DSO (Ducati Superbike Owners). Tidak ketinggalan juga adanya exhibition area dan café yang menyediakan berbagai macam merchandise Ducati.

Untuk memberikan layanan prima, Flagship Store juga difungsikan menjadi Ducati Certified Used Bikes Center untuk memudahkan konsumen melakukan program trade-in atau tukar tambah unit Ducati. Berbagai fasilitas teknis dan servis dengan mekanik bersertifikat dan berpengalaman juga dihadirkan di toko diler tersebut. Fasilitas workshop-nya juga telah dilengkapi mesin dyno test dan ruangan khusus kedap suara untuk pengujian performa agar tidak menimbulkan polusi suara.

"Dibukanya Ducati Indonesia Flagship Store ini merupakan bukti komitmen Garansindo untuk menjalankan bisnisnya sebagai distributor tunggal brand Ducati di Indonesia dan memenuhi ekspektasi pecinta Ducati terhadap produk, teknologi, dan layanannya yang kiat meningkat,” ujar Dhani Yahya, Managing Director, Ducati Indonesia saat menjelang peresmian Flagship Store Ducati terbesar di dunia tersebut, di Jakarta, Senin ( 16/5/2016).

Sebagai komitmen dan keseriusan Garansindo menggarap merek premium asal Italia tersebut, Garansindo memasang target untuk menghadirkan 12 diler di seluruh Indonesia hingga tahun 2019. "Dalam waktu dekat, kami akan berkonsentrasi dengan diler utama ini, untuk selanjutnya menambah 12 jaringan penjualan di seluruh Indonesia," tambah Dhani meyakinkan.

Menurut Dhani, setelah Jakarta, kota berikutnya yang diprioritaskan dalam perluasan diler Ducati adalah Surabaya, Bali dan Bandung, serta sebuah toko lifestyle yang akan ditempatkan di sebuah pusat perbelanjaan.

Keseriusan Garansindo di acara peresmian Flagship Store Ducati terbesarnya di Jakarta Selatan ini juga terlihat dari kehadiran para pejabat, diantaranya Menteri Perindustrian Saleh Husin, Pejabat dari Kedutatan Besar Italia, dan tokoh penting lainnya, yaitu Fahmi Idris, Wiranto serta sejumlah tokoh lainnya. Acara peresmian tersebut juga dimeriahkan oleh Chaz Davies yang merupakan Ducati World Superbike Champion dan Marco Biondi, Regional Director Asia, Ducati Motor Holding S.p.A .

Acara ini semakin meriah karena diisi juga dengan peluncuran produk terbaru Ducati di tahun 2016, seperti Monster, Hypermotard, Multistrada, Diavel, Xdiavel, dan Superbike.

"Kami optimistis, Ducati bisa menjadi merek premium yang pertumbuhannya positif. Ini semua berkat beragamnya produk di berbagai lini pasar yang kian meluaskan cakupan Ducati," ungkap Presiden Direktur Garansindo Global Corpora, Muhammad Al Abdullah, saat peresmian diler tersebut.

Optimisnya Memet, panggilan akrab Muhammad Al Abdullah, tersebut dilatarbelakangi oleh kesuksesan yang diraih Ducati saat ajang IIMS 2016 dan banyaknya varian motor Ducati yang bisa dipilih konsumen.

 

Tags: , , , , ,


COMMENTS