September 30, 2015

Pixel C, Tablet Racikan Google dengan Cita Rasa Marsmallow

Penulis: Eko Lannueardy
Pixel C, Tablet Racikan Google dengan Cita Rasa Marsmallow 

MOBITEKNO – Tak hanya memperkenalkan smartphone Nexus 5X dan 6P, Google di sela-sela acara yang digelar pada tanggal 29 September 2015 juga memperlihatkan tablet terbaru racikannya, Pixel C. Menariknya, tablet terbarunya ini telah mengadopsi sistem operasi Android 6.0 atau Marsmallow.

Menggunakan brand Pixel, tablet ini juga ditopang dengan spesifikasi premium. Untuk dapur pacunya, Google membenamkan chipset NVIDIA Tegra X1 dengan prosesor quad core yang dipadukan dengan GPU Maxwell sebagai pengolah grafisnya. Kapasitas RAM sebesar 3 GB dan ada dua varian kapasitas penyimpanan internal, yakni 32 GB dan 64 GB.

Beralih ke bagian layar, Pixel C dikembangkan oleh Google dengan ukuran layar 10,2 inci Quad HD 2560 x 1800. Sedangkan tingkat kerapatannya mencapai 308 ppi dan tingkat kecerahan layarnya mampu mencapai 500 nits. Tak hanya itu saja, tablet ini juga hadir dengan tambahan aksesoris keyboard fisik yang dapat dilepas pasang.

Selain berfungsi sebagai docking menyerupai laptop atau notebook untuk memudahkan pengetikan, keyboard fisik yang dihadirkan juga berguna sebagai back cover. Hal menarik lainnya, pengisian catu daya ke keyboard bisa dilakukan secara nirkabel via Bluetooth ketika pengguna melipatnya.

Sayangnya Google belum mau secara terbuka menyebutkan tanggal berapa tablet tersebut akan dipasarkan. Google hanya menyebutkan harganya, yakni untuk kapasitas 32 GB ditawarkan dengan harga US$ 499 dan 64 GB ditawarkan dengan harga US$ 599. Keyaboard dijual terpisah dengan harga US$ 149.

 

Sumber: The Verge

Tags: , , , ,


COMMENTS