May 20, 2015

ZF Akuisisi TRW Automotive

Penulis: Desmal Andi
ZF Akuisisi TRW Automotive  

MOBITEKNO – Setelah menandatangani perjanjian merger pada tanggal 15 September 2014 lalu untuk, akhirnya pada 15 Mei 2015, ZF Friedrichshafen AG menyelesaikan proses akuisisi TRW Automotive Holdings Corps. Nantinya, TRW akan bergabung dalam divisi baru di ZF dengan nama “Active & Passive Safety Technology”.

“Dengan penggabungan ini, kami bisa menjadi pemasok unggulan dalam industri otomotif,” ujar Stefan Sommer, ZF Chief Executive Officer. “, penggabungan ini memungkinkan kami untuk memperluas kesempatan strategis dan menciptakan nilai tambah jangka pendek dan jangka panjang bagi pelanggan maupun staf kami,” tambah Sommer.

ZF selama ini dikenal sebagai perusahaan yang bergerak di bidang bidang teknologi driveline dan chassis. Dengan adanya TRWAutomotive di dalamnya, kini ZF memiliki keunggulan yang besar di dunia otomotif. “Perusahaan gabungan ini memiliki keunggulan besar di bidang otomotif, mulai dari driver assistance dan sistem keselamatan hingga driverlines dan transmisi serta sistem pengereman dan sistem kemudi,” ujar John C. Plant, Presiden dan CEO TRW.

Dengan selesainya proses akuisisi, berdasarkan perjanjian merger yang mereka sepakati, saham TRW akan dihapus dari bursa efek New York. Selanjutnya proses transisi akan mulai dilakukan dan bisa memakan waktu hingga lima tahun ke depan.

Tags: ,


COMMENTS