April 16, 2015

Panasonic Rilis Perangkat Video Conference Full HD

Penulis: Desmal Andi
Panasonic Rilis Perangkat Video Conference Full HD 

MOBITEKNO – Penggunaan Video Conference di beberapa perusahaan untuk melakukan rapat atau komunikasi secara online mendorong Panasonic mengeluarkan perangkat HD untuk tampilan yang lebih jelas. Melalui video conference, perusahaan bisa menghemat waktu, berkolaorasi dengan baik, terhubung dengan klien bisnis yang jauh, dan tentu lebih mudah dilakukan, tanpa perlu sibuk menyiapkan hal-hal seperi pertemuan di sebuah ruangan.

Produk High Definition Visual Communications (HDVC) terbaru dari Panasonic ini hadir dalam dua model, yaitu KX-VC1300 dan KX-VC1600. Keduanya memungkinkan digunakan sebagai sarana komunikasi dengan video Full HD. Panasonic HD Visual Comunication Systems merupakan alat komunikasi visual baru yang jelas berbeda dengan sistem video conference sebelumnya. Kualitas gambar dan suara yang unggul, dan koneksi yang stabil melalui intranet maupun internet memungkinkan komunikasi yang lebih mudah dan untuk berkomunikasi jarak jauh.

KX-VC1300 dan KX-VC1600 menyajikan video dalam kualitas 1080p pada 60 frames setiap detik. Kedua model inijuga mendukung dual-streaming H.261, H.263, H.264 and H.239, sehingga tetap kompatibel dengan peralatan video conference terdahulu.

Perangkat HDVC ini dapat digunakan di berbagai perangkat, sehingga dapat dihubungkan dengan berbagai jenis perangkat, dari laptop hingga desktop, dari smartphone dantablet yang menjalankan perangkat Windows, iOS atau Android. Jadi, walau Anda masih terjebak di situasi lalu lintas yang macet sekalipun, rapat dengan sang bos tetap bisa berlangsung tanpa harus mengatur ulang jadwal yang sudah ditetapkan.

Tags: , ,


COMMENTS