June 1, 2015

Windows 10 Dipasarkan Akhir Agustus Tahun Ini?

Penulis: Eko Lannueardy
Windows 10 Dipasarkan Akhir Agustus Tahun Ini? 

MOBITEKNO – Rencana Microsoft mulai merilis sistem operasi terbarunya, Windows 10 sedikit mulai terkuat. Lewat salah satu website jualan online yang berbasis di Amerika Serikat, NewEgg, bocorannya Windows 10 akan mulai dirilis pada akhir Agustus 2015.

Benarkah itu? Setidaknya dua versi produk yang tercantum di website NewEgg tertulis bahwa Windows 10 akan dirilis pada tanggal 31 Agustus 2015 mendatang. Kedua versi Windows 10 tersebut adalah versi Home dan Professional.

Bahkan, tak hanya tanggal rilis yang dicantumkan. Website NewEgg juga sudah membuka pre-order dengan mencantumkan harga masing-masing versi yang ditawarkan. Untuk versi Home, harga yang ditawarkan adalah senilai US$109,99 dan versi Professional seharga US$149,99.

Kabarnya, Microsoft juga akan menghadirkan Windows 10 versi RTM yang akan dirilis pada bulan Juni 2015 ini. Tak hanya untuk pengguna desktop, perusahaan penyedia software yang saat ini di pimpin oleh Satya Nadella juga akan merilis Windows 10 untuk smartphone, Windows 10 Mobile.

 
Sumber: ZDNet
Tags: ,


COMMENTS