October 6, 2016

Kesiapan Sistem dan TI Tentukan Jalannya Bisnis di Perusahaan

Penulis: Desmal Andi
Kesiapan Sistem dan TI Tentukan Jalannya Bisnis di Perusahaan 

MOBITEKNO – Di tengah persaingan usaha yang kian ketat, perusahaan dituntut agar bisa meletakkan unsur governane, manajemen risiko, dan kesesuaian dengan regulator supaya dapat mengembangkan bisnisnya lebih jauh. Oleh sebab itu, Teknologi Informasi menjadi hal yang cukup penting dalam sebuah sistem perusahaan. Sayangnya, dari hasil studi di sektor TI, masih tercatat sekitar 47 persen dari proyek yang gagal mecapai tujuan akhir justru disebabkan oleh persyaratan manajemen sistem yang buruk. Faktor-faktor ini yang diangkat dalam seminar bertajuk “Avoid Failed System Implementation” yang diselenggarakan baru-baru ini di JW Marriot Hotel, Jakarta.

Seminar yang diadakan oleh PT Equine Global, salah satu perusahaan konsultan dan penyedia solusi TI yang memiliki komitmen untuk memberikan layanan terbaik dalam hal pengelolaan sistem TI bagi perusahaan, dan didukung oleh  para pertner seperti Lenovo, Blue Power Technology, dan Optima Solusindo Informatika menghadiran beberapa praktisi TI untuk memberikan informasi dan aspek penting yang harus diperhatikan dalam implementasi sebuah sistem baru.

“Menarik melihat bahwa dari waktu ke waktu semakin tumbuhnya kesadaran mengenai bagaimana organisasi bisnis mengadopsi  sistem adalah bukan hanya mengenai bagaimana organisasi tersebut memiliki budget dan kebutuhan, namun yang tidak kalah pentingnya adalah bagaimana secara sadar pemilik business memilih untuk menata SOP dan membakukan business flow di organisasi business-nya, sebelum sistem diimplementasikan,” ujar Gina Priadini, Direktur Delivery PT Equine Global.

Menurut Prof. Eko Indrajit, IT Practitioner and President Association of Higher Learning Institution in Computing and IT, diperlukan kiat khusus dalam implementasi Governance, Risk dan Compliance terutama dalam menyikapi beberapa regulasi dari regulator. Hal ini penting karena keberhasilan sebuah proyek di perusahaan juga bergantung pada aspek-aspek tersebut.

Dengan masalah-masalah yang sering dihadapi oleh perusahaan, solusi TI yang baik dalam implentasi sistem harus memiliki kualitas yang baik agar bisa mencapai tujuaan yang sudah ditetapkan. Dengan implementasi siste anajemen sumber daya yang baik, kepastian proyek tepat waktu pun bisa dicapai dan akan sesuai dengan anggaran yang sudah diperhitungkan di awal proyek.

Tags: , ,


COMMENTS