August 22, 2016

Kia Grand Sedona: Jadi Primadona di Booth Kia Selain New Sportage

Penulis: Desmal Andi
Kia Grand Sedona: Jadi Primadona di Booth Kia Selain New Sportage 

MOBITEKNO – Di gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show kemarin, Kia Mobil Indonesia menghadirkan dua primadona baru bagi para pencinta otomotif di Indonesia. Selain Kia All New Sportage generasi ke-4, Kia Grand Sedona generasi ke-3 juga menyedot banyak perhatian pengunjung. Mobitekno.com sempat memperhatikan kendaraan keluarga ini bersama para pengunjung lainnya.

Sebagai generasi ketiga, Kia Grand Sedona memiliki fitur-fitur yang mwah di dalamnya yang dapat memberikan keamanan dan kenyamanan bagi penumpangnya. Tampaknya Kia ingin memenuhi semua kebutuhan masyarakat Indonesia yang ingin memiliki kendaraan nyaman, terutama untuk keluarga tercinta.

Kia Mobil Indonesia menghadirkan Grand Sedona dengan berbagai kelebihan, baik untuk eksterior maupun interior. Sama seperti All New Sportage generasi 4, bodi struktur di Grand Sedona juhga sudah mengaplikasikan Advanced high Strength Steel (AHSS) dan hot stamped steel sehingga dapat melindungi penumpang lebih maksimal saat terjadi benturan. Di Grand Sedona ini, Kia juga sudah mengaplikasikan 6 airbag di dalamnya.

Sebagai kendaraan keluarga, Kia Grand Sedona generasi ketiga ini memiliki jumlah jok yang cukup banyak, yaitu 6-11 jok sehingga memungkinkan pemiliknya untuk mengajak lebih banyak penumpang. Kenyamanan ini masih ditambah dengan adanya dua sunroof di atasnya dan Electric Dual Power Sliding Door untuk pintu samping, serta Smart Power Tail Gate yang memudahkan penumpang membuka pintu bagasi. Untuk memanjakan penumpangnya, Kia Grand Sedona juga telah mengintegrasikan sistem infotainment 4,3 inci color TFT dengan layar sentuh yang juga dilengkapi dengan koneksi USB.

Untuk tenaga dorongnya, Kia Grand Sedona menggunakan mesin MPI V6 dengan teknologi CVVT berkapasitas 3.300 cc. Dengan mesin ini, Kia Grand Sedona dapat menghasilkan tenaga maksimal 270 PS pada 6.400 rpm dan maksimal torsi 32,4 kg.m pada 5.200 rpm. Dengan kemampuan mesin yag dibawanya ini, Kia Grand Sedona memiliki kinerja terbesar di kelasnya, tetapi tetap efisien.

Selama gelaran GIIAS 2016 berlangsung, Kia Mobil Indonesia berhasil mencatat penjualan Kia Grand Sedona sebanyak 32 unit. Hasil ini hanya berselisih 2 unit dari Kia All New Sportage yang terjual 30 unit. 

Tags: , , , ,


COMMENTS