Mobitekno – Dua tahun perjalanannya mengisi persaingan smartphone entry level di Indonesia, TECNO telah bersiap meluncurkan perangkat terbarunya, yaitu TECNO Spark Go 2023. Pengumuman itu bersamaan dengan penandatanganan kerja sama strategis antara TECNO dengan PT. TAM yang dilakukan Senin (20/2), kemarin.
TECNO Spark Go 2023 akan tersedia pada 22 Februari mendatang. Mengusung konsep #SerunyaSeharian, smartphone ini menawarkan kinerja multitasking yang baik sepanjang hari bagi konsumen, mulai dari tetap terhubung dengan orang lain melalui berbagai saluran komunikasi dan membuat konten dari foto atau video untuk diunggah ke sosial media.
Kegiatan multitasking ini didukung oleh RAM besar 4GB ditambah memory fusion atau ‘penambah RAM’ hingga 3GB, layar besar 6,56 inch HD+, baterai 5.000 mAh, serta dual camera yang membuat selalu seru untuk beraktivitas seharian.
“Produk TECNO Spark Go 2023 yang tersedia dengan dua pilihan warna Uyuni Blue serta Endless Black ini siap menjadi benchmark bagi produk smartphone dengan harga 1 jutaan rupiah di Indonesia karena fitur dan teknologi yang disematkan pada produk ini” ujar Anthoni, Public Manager Manager TECNO Indonesia.
Tags: Smartphone, smartphone entry level, Tecno, TECNO Spark Go 2023