October 13, 2015

Di Pasar Global, Jumlah Unduhan LINE Game Capai 546 Juta

Penulis: Eko Lannueardy
Di Pasar Global, Jumlah Unduhan LINE Game Capai 546 Juta 

MOBITEKNO – LINE, aplikasi kirim pesan yang populer di mata pengguna perangkat mobile hari ini, Selasa (13/10) berbagi informasi terbaru seputar salah satu fitur andalannya, LINE Game. Fitur ini terus berkembang dan meraih popularitas yang begitu meroket di banyak negara, termasuk di Indonesia.

Di hadapan sejumlah media di Jakarta, Kyung Bo-Nam selaku Head of Games LINE Indonesia memaparkan bahwa Indonesia menjadi pangsa pasar yang menarik dan potensial bagi LINE Game. Lebih dari 20 judul permainan, mulai dari kasual hingga genre RPG dan petualangan telah hadir di Tanah Air.

"Beberapa game yang dirancang oleh LINE sangat populer mata para pengguna perangkat mobile di Tanah Air. Beberapa permainan telah menjadi Top 3 di pasar Indonesia, seperti LINE Let’s Get Rich, LINE Rangers dan LINE POP 2. Ketiganya benar-benar sangat disukai oleh para gamers di Indonesia," ujar Kyung Bo-Nam.

Tercatat, hingga Maret 2015 jumlah unduhan LINE Game di suluruh dunia telah mencapai 546 juta. Bahkan, LINE Game berkontribusi 60% dari seluruh pendapatan LINE secara global. Di Indonesia, pertumbuhan LINE Game telah mencapai 3,7 kali dalam hal jumlah pengguna aktif bulanan.

Untuk terus menghadirkan permainan yang berkualitas, LINE juga telah berkolaborasi dengan para pembuat game global, seperti Netmarble (LINE Let’s Get Rich), WeMade Entertainment (LINE WindSoul). Disamping itu, LINE juga aktif untuk merancang sendiri game secara in-house, seperti LINE Rangers.

Ditahun-tahun mendatang, Kyung Bo-Nam menambhakan bahwa LINE akan menghadirkan lebih banyak permainan baru sebagai bagian dari rencana ekspansi global ke banyak negara. Tak hanya itu, LINE juga menjanjikan untuk menghadirkan kegembiraan kepada pengguna LINE dan pencinta game di mana pun berada.

 

Tags: , , ,


COMMENTS