December 21, 2017

Resmi Diluncurkan, Redmi 5A Kado Terbaik Akhir Tahun untuk Konsumen Indonesia

Penulis: Eko Lannueardy
Resmi Diluncurkan, Redmi 5A Kado Terbaik Akhir Tahun untuk Konsumen Indonesia 

MOBITEKNO – Xiaomi, produsen smartphone asal Cina menutup langkahnya di akhir tahun 2017 di pasar smartphone Indonesia dengan merilis Redmi 5A. Diklaim sebagai smartphone terbaik dikelasnya, Redmi 5A yang juga dibanderol dengan harga terjangkau ini ditujukan untuk entry-level.

"Tak hanya soal desain, kami pun mengemas Redmi 5A sebagai perangkat terbaik dikelasnya. Performa terbaik dikelasnya, kamera terbaik dikalasnya, baterai terbaik dikelasnya dan juga sistem operasi terbaik dikelasnya," jelas Donovan Sung, Director of Product Management and Marketing, Xiaomi Global.

Berbicara soal performa, Donovan lebih jauh mengungkapkan bahwa Redmi 5A telah dibekali dengan chipset Snapdragon 425 Quad-core 1,4 GHz. Tak ketinggalan, smartphone ini juga telah dilengkapi dengan RAM sebesar 2 GB dan ROM berkapasitas 16 GB.

Sedangkan untuk urusan memotret, Redmi 5A telah dilengkapi dengan kamera utama yang memiliki resolusi 13 MP plus PDAF. Selain itu, Xiaomi juga menyematkan kamera depan dengan resolusi 5 MP yang memiliki aperture f/2.0. Donovan pun sempat sesumbar bahwa kamera Redmi 5A mampu menciptakan foto yang tak kalah berkualitas.

Sedangkan untuk catu daya dan sistem operasi yang disematkan, Redmi 5A telah dibekali dengan baterai berkapasitas 3.000 mAh dan Android 7.1.2 Nougat. Tak kalah menarik, Xiaomi juga telah menyisipkan MIUI 9 sebagai interface dari smartphone tersebut.

"Tentu saja kami sangat bangga bisa menghadirkan Redmi 5A ke hadapan konsumen di Indonesia menjelang tutup tahun 2017. Inilah kado terbaik yang bisa kami berikan kepada para Mi Fans di Indonesia. Perlu diketahui, Redmi 5A adalah smartphone Xiaomi untuk Indonesia yang kami buat di Indonesia," tambah Donovan.

Soal harga memang cukup mengejutkan. Ya! Redmi 5A dibanderol dengan harga terjangkau, yakni Rp999.000. Penawaran pre-order juga sudah dibuka di Lazada Indonesia sejak tanggal 20 Desember 2017. Xiaomi menjanjikan, bagi konsumen yang tertarik membeli secara offline, bakal tersedia di Erafone mulai tanggal 27 Desember 2017.

Tags: , , , , , , ,


COMMENTS