February 26, 2018

Netmarble Games Sukses Gelar Event Showcase Lineage2 Revolution Indonesia

Penulis: Karyo | Editor: Desmal Andi
Netmarble Games Sukses Gelar Event Showcase Lineage2 Revolution Indonesia  

Mobitekno – Netmarble Games  telah sukses  mengadakan Event Showcase yang pada 24 Februari lalu di UpperRoom Annex Building , Jakarta . Event yang dibuat untuk memperkenalkan Mobile MMORPG Lineage2 Revolution ini berhasil menarik banyak pengunjung dan para pecinta game di Indonesia.

Game bergenre Massively Multiplayer Online Role Playing Game (MMORPG)  tersebut merupakan game yang tengah trend  di seluruh dunia  belakangan ini. Di hampir seluruh belahan dunia sangat menggandrungi game ini, termasuk  Indonesia sendiri. Atas dasar itulah Netmarble menghadirkan game Lineage 2 Revolution di Indonesia.

Menurut CEO Netmarble Games Indonesia, Tiger Inwha Hong menjelaskan bahwa di negara asalnya Korea Selatan, jumlah yang download game Lineage 2 Revolution menduduki peringkat ke-1. “Dalam waktu 12 jam, penjualan Lineage 2 Revolution melampaui game nomor satu di Korea Selatan. Kami optimis di Indonesia akan mengulangi kesukesan yang sama seperti di Korea Selatan. Kami yakin bisa  menempati peringkat nomor 1 di Indonesia,” ujar Tiger, saat acara Event Showcase Lineage2 Revolution, di Jakarta, Sabtu ( 24/02/2018)

Untuk menjadi peringkat satu tersebut, Tiger akan  menghadirkan konten-konten menarik untuk game Lineage 2 Revolution. Netmarble juga akan menghadirkan kompetisi gaming Lineage 2 Revolution di Indonesia.

Selain itu menurut Tiger, pihaknya akan bekerjasama dengan perangkat smartphone dan provider di Indonesia. “Kami juga sudah bekerjasama dengan LG untuk perangkatnya,” tegasnya.

Keoptimisan Tiger untuk menempati peringkat nomor 1 di Indonesia tersebut, rupaya bukan hanya isapan jempol. Pasalnya  di Indonesia sendiri, selama pra-registrasi ini sudah 800 ribu orang yang melakukan pendaftaran. “Target kami selama pra-registrasi ini mencapai 1 juta orang,” ujar Tiger optimis.

“Selain Lineage 2 Revolution, kami juga akan menghadirkan game menarik lainnya ke Indonesia. Genrenya bisa MMROPG atau lainnya. Ini kami lakukan untuk menjadi nomor satu di Indonesia,” ungkap Tiger.

Dalam acara tersebut, Netmarble Games sukses mempertunjukkan pertarungan termegah dari Lineage2 Revolution, yaitu Fortress Siege 30 vs 30. Enam Game Influencer terkenal, yaitu MiawAug, Michael Souw, Deren Firdaus, dan lainnya dibagi menjadi dua tim dengan masing-masing tiga pemain untuk bertarung secara langsung di Fortress Siege.

Bermain bersama 54 pemain lainnya, Event Match Fortress Siege Lineage2 Revolution  tersebut berlangsung sengit dan menegangkan. Tidak hanya dari peserta, dukungan dari para penonton juga tak kalah seru karena pertandingan yang begitu mendebarkan. Kedua tim saling unjuk kebolehan saat mempertahankan serta menghancurkan benteng musuh.

Sebelum acara utama Event Match Fortress Siege Lineage2 Revolution dimulai, para pengunjung disuguhkan berbagai hiburan pra-event. Seperti area berfoto yang ditemani oleh empat cosplayer karakter utama Lineage2 Revolution yaitu Human, Elf, Dark Elf, dan Dwarf, ada juga mini-game, dan beragam event menarik lainnya. Seluruh peserta yang hadir berkesempatan memperoleh beragam hadiah seperti T-Shirt ekslusif Lineage2 Revolution, kupon game, dan lainnya.

Terdapat dua Event Showcase yang diadakan saat acara berlangsung yaitu ‘Live Streaming Show and Photo Contest’ dengan hadiah utama 1 Handphone LG G6 bagi pengunjung beruntung. Kemudian, event menarik yang diadakan di Showcase ini adalah ‘Tebak Pemenang Event Match Fortress Siege’. Para pengunjung bisa memilih tim mana yang akan mereka dukung, dan saat Event Match ini selesai, 1 orang pengunjung beruntung berhasil mendapatkan 1 Handphone LG V30 Plus.

Meskipun event Showcase telah berakhir, masih ada event Pra-Registrasi yang tengah berlangsung hingga 12 Maret mendatang dan para pemain dapat berpartisipasi dengan mengunjungi website resmi di (http://lineage2-revolution.com/id). Para pemain yang telah melakukan Pra-Registrasi dijamin akan menerima 2.000 Red Diamond dan 150.000 Adena, senilai 1,2 Juta Rupiah. Pemain yang berpartisipasi dalam Event Pra-Registrasi di Google Play, juga akan mendapatkan tambahan hadiah berupa 300 Red Diamond.

Partisipan Pra-Registrasi juga memiliki kesempatan untuk meraih satu unit motor BMW G 310 R dan 100 Gaming Mousepad Eksklusif dengan mengikuti Event Pra Registrasi di Fanpage Lineage2 Revolution Indonesia. Segera setelah Pra-Registrasi selesai, Lineage2 Revolution Indonesia yang telah dinanti-nantikan, siap rilis di Indonesia pada tanggal 14 Maret 2018 mendatang di Google Play Store dan Apple Store.

Lineage2 Revolution merupakan mobile MMORPG yang menampilkan grafik berkualitas tinggi dengan Unreal Engine 4 dan Open World berskala besar, serta menawarkan pertarungan real-time bersama ribuan pemain lainnya. Tahun lalu, Lineage2 Revolution telah melebarkan sayapnya ke pasar global melalui peluncuran di 11 Negara Asia, termasuk Taiwan, Thailand, Hong Kong, serta disusul oleh Jepang pada bulan Agustus, dan Amerika Serikat pada bulan November.

Selain itu Lineage2 Revolution juga memenangkan penghargaan sebagai ‘Best Game of the Year’ pada acara ‘Best of 2017’ Google Play di enam negara Asia, termasuk Korea Selatan.

 

 

 

 

Tags: , , , ,


COMMENTS