January 12, 2017

Google Android Wear 2.0 akan Dirilis Bulan Depan. Ini Smartwatch yang dapat Giliran Pertama!

Penulis: Iwan Ramos Siallagan
Google Android Wear 2.0 akan Dirilis Bulan Depan. Ini Smartwatch yang dapat Giliran Pertama!  

MOBITEKNO – Akhir tahun lalu beredar kabar bahwa sejumlah smartwatch dengan Android Wear 2.0 akan diluncurkan pada awal 2017. Kabar ini memunculkan prediksi bahwa Google juga akan meluncurkan update sistem operasi (OS) Android Wear 2.0 untuk berbagai smartwatch yang sudah beredar di pasaran. 

Jadwal pasti awal tahun semakin jelas dengan adanya sebuah e-mail Google ke para developer aplikasi Android Wear yang menyerukan dirilisnya Android Wear 2.0 pada awal Februari. E-mail juga menyebutkan bahwa developer perlu mengambil langkah-langkah agar aplikasi mereka bisa tampil di Play Store.

Developer yang menerima pemberitahuan ini adalah mereka yang menggunakan legacy APK yang tidak mendukung Android Wear terbaru nanti. Google menyatakan bawah jika developer tidak melakukan perubahan yang diperlukan, aplikasinya tidak akan termuat (tampil) di Play Store smartwatch. Pada e-mailnya, Google sudah menjelaskan langkah apa yang perlu dilakukan agar aplikasi mereka didukung oleh Android Wear 2.0.

Bagi para pengguna smartwatch berbasis Android Wear tentunya juga ingin smartwatch mereka pun mendapatkan update Android Wear 2.0. Berdasarkan informasi terakhir, setidaknya ada 18 model smartwatch yang akan menerima upgrade tersebut, antara lain:

  • Huawei Watch
  • Huawei Watch for ladies
  • Moto 360 (2015)
  • Moto 360 Sport
  • LG Watch Urbane 2nd Edition LTE
  • LG Watch Urbane
  • LG G Watch R
  • Polar M600
  • Casio Smart Outdoor Watch
  • Nixon Mission
  • Tag Heuer Connected
  • Asus ZenWatch 2
  • Asus ZenWatch 3
  • Fossil Q Wander
  • Fossil Q Marshal
  • Fossil Q Founder
  • Michael Kors Access Bradshaw Smartwatch
  • Michael Kors Access Dylan Smartwatch

Jadi, bagi pengguna salah satu smartwatch di atas bersiap saja untuk menerima update Android Wear 2.0 pada bulan depan nanti. Belum diketahui pasti, kapan smartwatch Andorid Wear lainnya akan mendapat giliran update berikutnya. 

Android Wear 2.0 membawa beberapa perbaikan pada watchface, messaging, dan aplikasi fitness. Implementasinya terlihat pada dukungan untuk meng-input huruf di layar menggunakan ‘handwriting recognition’, memutar lagu tanpa harus melakukan pairing ke smartphone, Play Store baru, tampilan ‘watch face’ yang lebih informatif, dan aktifnya Google Fit secara otomatis saat pengguna berlari.

 

Tags: , , , , , ,


COMMENTS