March 21, 2016

Domino Berencana Gunakan Kendaraan Otonom untuk Antarkan Pizza ke Konsumen

Penulis: Desmal Andi
Domino Berencana Gunakan Kendaraan Otonom untuk Antarkan Pizza ke Konsumen  

MOBITEKNO – Baru saja Domino memperkenalkan layanan delivery truck yang dilengkapi dengan pemanas (built-in heater), perusahaan Pizza ini sudah merencanakan inovasi untuk teknologi layanan antar berikutnya. Seperti yang dilansir Mashable, Domino akan memanfaatkan robot untuk mengantarkan pizza ke konsumennya sehingga pizza bisa sampai dengan keadaaan yang masih hangat dan cepat.

Sebuah perusahaan lengan robot Australia berencana untuk membuat Domino Robotic Unit (DRU) yang merupakan sebuah kendaraan otonom. DRU akan menjalankan tugasnya mengantarkan pesanan pizza dengan mengikuti arahan navigasi di peta, berjalan menyusuri trotoar, dan menghindari berbaagai halangan yang ada di sekelilingnya. Dengan demikian, pizza akan sampai ke depan pintu konsumen dengan keadaan yang masih segar.

“DRU akan menjadi bagian keluarga Domino. Ia akan menjadi kendaraan pengantar masa depan dan kami sangat senang untuk mengetahuinya lebih lanjut,” ujar Don Meij, CEO Domino Group. “Prototipe DRU bisa menjadi langkah pertama untuk kami dalam melakukan penelitian dan pengembangan inovasi untuk menambah pengalaman dalam hal layanan pengantaran pizza,” tambah Meij.

Dru dibuat khusus untuk Domino dai sebuah perusahaan robot Australia, Marathon Robotics. Domino sendiri ternyata sudah melakukan beberapa ujicoba secara rahasia untuk penggunaan kendaraan robot dengan empat roda di wilayah Queensland, Asutralia, setelah memperoleh izin untuk mengoperasikan kendaraan otonom dari Queensland Department of Transport and Main Roads.

Tags: , ,


COMMENTS