Mobitekno – PT Goodyear Indonesia Tbk, bagian dari perusahaan global Goodyear Tire & Rubber Co, mengumumkan kemitraannya dengan B-Quik Indonesia, layanan satu atap dengan puluhan cabang di tanah air yang menyediakan jasa servis mobil dengan fokus pada kepuasan pelanggan dan transparansi harga.
Kerja sama keduanya dilandasi atas tujuan keduanya dalam memberikan kenyamanan dan kualitas layanan yang baik kepada pengemudi di Indonesia, dengan menawarkan berbagai solusi otomotif yang lebih lengkap dan tepercaya.
Indonesia, dengan populasi terbesar keempat di dunia dan ekonomi yang terus berkembang, menghadirkan peluang besar bagi industri otomotif. Pertumbuhan kelas menengah yang pesat mendorong permintaan kendaraan pribadi, memicu peningkatan kebutuhan ban berkualitas tinggi. Diperkirakan pasar ban Indonesia akan mencapai nilai US$ 3,5 miliar pada tahun 2026, dengan pertumbuhan tahunan rata-rata (CAGR) sebesar 5%.
Industri otomotif merupakan salah satu sektor andalan yang terus diprioritaskan pengembangannya karena berperan besar terhadap pertumbuhan ekonomi nasional. Prioritas yang diberikan pemerintah terhadap industri ini didasarkan pada berbagai alasan, seperti kontribusi signifikan terhadap PDB, penciptaan lapangan kerja, basis pasar yang besar, dan potensi untuk meningkatkan konektivitas dan mobilitas masyarakat.
Adapun kemitraan Goodyear dan B-Quik diharapkan dapat menghadirkan sinergi yang kuat. Goodyear, dengan sejarah panjang dalam inovasi dan produksi ban berkualitas tinggi, akan memperluas jangkauan produknya melalui jaringan B-Quik yang luas di seluruh Indonesia. B-Quik, di sisi lain, akan memperkuat penawaran layanannya dengan menyediakan ban Goodyear yang terpercaya kepada pelanggannya.
Produk Goodyear tersedia di berbagai cabang B-Quik mulai April 2024
Terhitung mulai April 2024, beragam produk Goodyear tersedia di seluruh cabang B-Quik. Goodyear akan bergabung dalam grand opening B-Quik Grand Wisata dari tanggal 26 hingga 28 April 2024.
Sebagai toko atau bengkel berkonsep one stop shopping, B-Quik menyediakan layanan profesional dengan mekanik yang terlatih dan ahli yang akan memperkenalkan solusi pembelian ban Goodyear kepada konsumen dan memastikan konsumen memiliki akses ke produk ban berkualitas dengan mudah.
Selain menyediakan berbagai pilihan produk Goodyear untuk bermacam tipe kendaraan, konsumen juga akan mendapatkan manfaat dari Program Goodyear Worry-Free Assurance yang menawarkan jaminan bagi konsumen dalam pembelian ban mereka.
Arfianti Puspitarini, Head of Marketing Goodyear Indonesia dalam sambutan tertulisnya menyatakan kegembiraaan Goodyear bisa bekerja sama dengan jaringan one stop shopping dalam menjangkau lebih banyak konsumen karena produk Goodyear lebih mudah diakses oleh konsumen Indonesia. B-Quik dan Goodyear sama-sama memiliki komitmen yang konsisten tentang kualitas dan inovasi, serta kami berharap dapat memberikan pengemudi solusi pembelian produk Goodyear dengan experience yang memuaskan.
“Kemitraan antara Goodyear Indonesia dan B-Quik Indonesia juga menandakan upaya konsisten kami dalam menciptakan lanskap ritel otomotif yang lebih baik untuk kepentingan konsumen, serta menawarkan konsumen kenyamanan dan kualitas yang terjangkau,” tutup Arfianti.
Momen kemitraan keduanya cukup tepat saat ini seiring dengan pertumbuhan pasar otomotif Indonesia dan meningkatnya permintaan ban berkualitas tinggi. Kemitraan Goodyear dan B-Quik merupakan langkah strategis yang akan memperkuat posisi kedua perusahaan di pasar otomotif Indonesia yang terbilang dinamis.
Dengan menawarkan ban berkualitas tinggi, layanan pelanggan yang prima, dan pilihan yang lebih luas, kemitraan ini akan memberikan manfaat bagi konsumen Indonesia dan mendorong pertumbuhan industri otomotif secara keseluruhan.
Setidaknya ada tiga keuntungan yang diperoleh dengan kemitraan ini. Pertama adalah adanya peningkatan penjualan produk. Kemitraan ini akan meningkatkan penjualan ban Goodyear di Indonesia secara signifikan. Jangkauan B-Quik yang luas dan reputasi yang baik akan membantu Goodyear menjangkau lebih banyak konsumen dan meningkatkan pangsa pasarnya.
Manfaat kedua adalah loyalitas pelanggan yang semakin meningkat dengan adanya layanan pemasangan dan perawatan ban yang profesional. Pihak B-Quik juga dapat meningkatkan loyalitas pelanggan dan mendorong pembelian berulang ban Goodyear.
Manfaat lainnya adalah sebagai implementasi pengembangan produk dan layanan baru. Kemitraan ini membuka peluang bagi Goodyear dan B-Quik untuk berkolaborasi dalam memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia yang terus berkembang.
Tags: B-Quik, B-Quik Indonesia, Ban, Goodyear, Goodyear Indonesia, kemitraan, Otomotif