Mobitekno – TOYOTA GAZOO Racing Indonesia (TGRI) sukses menutup Kejurnas Slalom MLDSPOT Autokhana 2024 dengan mengukir prestasi gemilang. Dalam seri ke-6 yang digelar di Sirkuit GOR Arcamanik, Bandung, TOYOTA GAZOO Racing Indonesia tampil impresif dan berhasil membawa pulang sejumlah gelar juara di berbagai kelas bergengsi, termasuk Juara Nasional Kejurnas Team A dan Kejurnas Wanita, serta prestasi di kelas lainnya.
Pada Kejurnas Team A, TOYOTA GAZOO Racing Indonesia mengamankan gelar juara nasional berkat performa konsisten Anjasara Wahyu dan Adrianza Yunial yang bekerja sama dengan Herdiko Setyaputra. Ketiganya mencatatkan waktu tercepat, 04:44.986, di seri penutup ini, memastikan TGRI sebagai Juara Nasional Team A 2024.
Kelas A3 menjadi sorotan saat Anjasara Wahyu mencatatkan waktu 00:47.694, yang cukup untuk mengamankan gelar Juara Nasional Kelas A3 2024 meskipun ia harus puas di posisi kedua pada seri terakhir. Adrianza Yunial melengkapi podium dengan gelar Runner Up Kelas A3.
Prestasi TGRI semakin lengkap dengan keberhasilan di Kejurnas Tandem, di mana Anjasara dan Adrianza menduduki Podium Pertama dengan total catatan waktu 01:33.910, mengamankan posisi Runner Up 2024 di kelas tersebut.
Pembalap andalan TGRI, Alinka Hardianti, berhasil mengukuhkan diri sebagai Juara Nasional Kelas Wanita 2024. Meskipun hanya menempati podium kedua di seri terakhir dengan catatan waktu 00:50.946, poin akumulasi sepanjang musim memastikan posisinya sebagai yang terbaik di kelas ini.
Kelas F (Modifikasi) menjadi arena penuh persaingan bagi TGRI. Hingga seri ke-5, Anjasara Wahyu memimpin klasemen, disusul Adrianza Yunial di posisi kedua. Sayangnya, Anjasara mengalami kendala teknis dan tidak dapat tampil di seri terakhir.
Adrianza tetap menunjukkan performa tangguh dengan finis di posisi kedua dengan waktu 00:44.552, cukup untuk menyabet gelar Runner Up 2024. Sementara itu, Anjasara mendapatkan Juara Ketiga di kelas tersebut.
Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), menyampaikan apresiasinya, dengan mengungkapkan, “Selamat kepada TOYOTA GAZOO Racing Indonesia atas pencapaian luar biasa di Kejurnas Slalom 2024. Dedikasi para pembalap dan engineer TGRI terbukti mampu memaksimalkan performa Agya GR Sport, yang menunjukkan peningkatan signifikan di musim perdananya. Kami berharap TGRI terus meraih prestasi gemilang di tahun-tahun mendatang.”
Hal senada disampaikan oleh Hiroyuki Oide, Marketing Director TAM, yang menambahkan, “Keberhasilan ini menjadi inspirasi untuk semangat juang tim TGRI di kancah nasional dan regional, serta semakin menyebarkan ‘excitement & joy of GR’ kepada masyarakat.”
Daftar Prestasi TOYOTA GAZOO Racing Indonesia di Kejurnas Slalom 2024
– Kejurnas Team A: TOYOTA GAZOO Racing Indonesia – Juara Nasional
– Kejurnas Wanita: Alinka Hardianti – Juara Nasional
– Kejurnas F:
– Adrianza Yunial – Runner Up
– Anjasara Wahyu – Juara Ketiga
– Kejurnas Tandem: TOYOTA GAZOO Racing Indonesia – Runner Up
Keberhasilan ini menjadi bukti komitmen TGRI dalam memajukan dunia motorsport Indonesia dan menjadi inspirasi bagi penggemar otomotif Tanah Air. Prestasi ini juga menunjukkan bahwa dengan dukungan penuh dari PT Toyota-Astra Motor dan semangat tim, TGRI siap menatap musim 2025 dengan optimisme tinggi.
Tags: Agya GR Sport, Slalom 2024, TGRI, Toyota Astra Motor, TOYOTA GAZOO Racing Indonesia