March 1, 2024

Kuasai Market Share 2023, Epson Optimis Bisa Terus Tumbuh di Tahun Fiskal 2024

Penulis: Desmal Andi
Kuasai Market Share 2023, Epson Optimis Bisa Terus Tumbuh di Tahun Fiskal 2024  

Mobitekno – Epson baru saja mengungkapkan kesuksesan produk printernya, baik ink tank maupun cartridge untuk pasar Indonesia selama tahun 2023. Bahkan, pencapaian di tahun 2023 melampaui ekspektasi Epson jika dibandingkan tahun 2022. Hal ini disampaikan langsung oleh Riswin Li selaku Head of Marketing PT Epson Indonesia, dalam acara Media Gathering yang berlangsung di Batu, Malang, Jawa Timur, 28 Februari – 1 Maret 2024.

“Pertumbuhan sales produk printer Epson sudah melampaui masa sebelum pandemi. Produk ink tank yang palin tinggi. Ink tank sendiri menyumbang market share sebesar 72% pada tahun 2023 dari total keseluruhan penjualan printer Epson, termasuk Ink Jet (Cartridge). Ini membuktikan Epson lebih sukses bahkan dibandingkan sebelum pandemi. Dan, kenyataan ini membuat Epson berani memproyeksikan pertumbuhan penjualan di 2024 bisa meningkat hingga 10% dibandingkan 2023,” ujar Riswin Li.

Di kesempatan yang sama, Riswin Li juga menyampaikan produk Epson lainnya yang juga mengalami pertumbuhan penjualan di 2023. Produk Scanner misalnya. Produk ini sejak 2019 mengalami peningkatan penjualan yang cukup stabil. Mulai dari 26%, 31%, 37%, 40%, hingga terakhir 45%. Sementara produ proyektor berhasil memegang pasar sebesar 48% di 2023.

Kesuksesan Epson ini juga tidak lepas dari keberhasilan Epson dalam membuat produk-produk yang sudah bersertifikasi TKDN. Ini sesuai anjuran Pemerintah Indonesia untuk terus mendorong penjualan produk berbahan lokal. Adanya sertifikasi TKDN ini juga mempermudah Epson untuk berperan dalam pasar instansi Pemerintah. Ini sesuai dengan UU No. 3 tahun 2014 dan Perpres 16/2018 jo 12/2021 bahwa produk bersertifikasi TKDN menjadi prioritas utama dalam hal pembelian produk di banyak instansi pemerintah.

Dengan keberhasilan ini, Riswin menambahkan bahwa untuk tahun fiskal 2024, Epson sangat optimis bisa tumbuh sekitar 10%. Dengan pertumbuhan ini, tentunya Epson bisa membantu pemerintah Indonesia untuk terus meningkatkan ekonominya. Epson juga optimis bisa meningkatkan peluang penjualan yang lebih besar denga produk TKDN.

Epson Media Gathering
Riswin Li menyampaikan kesuksessan Epson di tahun fiskal 2023

Epson Media Gathering Epson FY23

Media Gathering yang menyampaikan kesuksesan Epson di tahun fiskal 2023 ini sendiri berlangsung di Batu, Malang, Jawa Timur dengan mengundang banyak media. Acara ini dimeriahkan dengan berbagai aktivitas yang cukup unik dan meriah. Bahkan, Epson juga membawa tema “Back to School”, kembali ke masa-masa Indah saat bersekolah dahulu. Aktivitas outdoor seperti arung jera (rafting) pun dilakukan guna menambah keseruan acara media gathering ni.

Epson Media Gathering
Epson Media Gathering

 

 

Tags: , ,


COMMENTS