November 25, 2023

GIIAS Bandung 2023 Diramaikan Aktivitas Seru dan Promo Menarik

Penulis: Desmal Andi
GIIAS Bandung 2023 Diramaikan Aktivitas Seru dan Promo Menarik  

Mobitekno – Pameran otomotif terbesar di Indonesia, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) The Series 2023, tengah berlangsung di Kota Bandung dan telah memasuki hari ketiga penyelenggaraannya. Event ini akan berlangsung hingga Minggu, 26 November 2023, di Sudirman Grand Ballroom, menampilkan berbagai merek otomotif ternama dengan membawa inovasi dan teknologi terkini.

Ketua Umum GAIKINDO, Yohannes Nangoi, dalam acara pembukaan GIIAS Bandung menyampaikan komitmen GAIKINDO untuk terus memperluas cakupan penyelenggaraan GIIAS The Series. “Penyelenggaraan GIIAS Bandung pertama tahun ini didukung penuh oleh merek-merek anggota GAIKINDO. Sebanyak 18 merek dari berbagai lini industri otomotif menghadirkan produk unggulan dengan teknologi terbaru, termasuk kendaraan berbasis listrik untuk masyarakat Jawa Barat,” ujar Nangoi.

Merek-merek yang ambil bagian termasuk 15 merek kendaraan penumpang, seperti Audi, Chery, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, KIA, Lexus, Mazda, Mitsubishi Motors, Seres, Suzuki, Toyota, Volkswagen, dan Wuling. Sementara itu, tiga merek sepeda motor, yakni Benelli, Keeway, dan Royal Enfield, juga turut serta. Industri pendukung juga ikut unjuk gigi dalam pameran ini, menunjukkan keberagaman dan kemajuan industri otomotif di Indonesia.

Nangoi menambahkan harapannya bahwa melalui penyelenggaraan GIIAS Bandung 2023, masyarakat tidak hanya dapat melihat, tetapi juga merasakan langsung inovasi dan teknologi terbaru yang dihadirkan oleh industri otomotif. “Kami berharap GIIAS Bandung dapat diterima dengan antusias oleh masyarakat dan terus berkembang menjadi agenda tahunan untuk menghidupkan industri otomotif Indonesia,” tambahnya.

Promo Menarik dan Hadiah Spesial dari Peserta GIIAS Bandung 2023

Selain memamerkan model terbaru, peserta GIIAS Bandung 2023 juga memberikan promo dan hadiah menarik untuk pengunjung yang membeli kendaraan atau sekadar mengunjungi booth mereka.

Hyundai, salah satu peserta, memberikan promo menarik berupa bebas biaya cicilan sampai 5 bulan, bunga mulai dari 0%, hingga paket tour ke Korea. Wuling, dengan produk terbarunya, Binguo EV, menawarkan garansi baterai seumur hidup, free maintenance selama 5 tahun atau 50.000 km, voucher pengisian daya listrik senilai 4 juta, dan free accessories. Toyota memberikan hadiah berupa Android TV 50 inch, handphone, dan e-money pada pembelian mobil khusus di GIIAS Bandung 2023.

Mitsubishi Motors juga memberikan promo menarik, seperti bunga 0% selama 2 tahun, DP ringan mulai dari 10%, diskon admin hingga 2,9 juta rupiah, bonus asuransi 7,5 juta, saldo gopay, dan smartcash. Honda memberikan promo Box of Wonder free biaya perawatan berkala selama 4 tahun atau 50.000 km dan Grand Prize berupa sepeda motor dan luck dip sebesar 5 juta rupiah. Promo-promo menarik lainnya juga diberikan oleh peserta lainnya, menciptakan suasana berbelanja yang lebih menyenangkan.

Industri pendukung seperti Benelli juga memberikan promo discount 3,5 juta rupiah untuk type Benelli Panarea dan potongan harga hingga 30% untuk produk V-Kool. Adira Finance, sebagai Official Multifinance Partner GIIAS Bandung, memberikan penawaran spesial seperti bunga mulai dari 2,19%, cashback 500 ribu rupiah, serta potongan 3,5 juta rupiah untuk pembelian sepeda motor dan promo menarik lainnya.

GIIAS
Diramaikan promo menarik

Aktivitas Menarik dan Tiket Masuk GIIAS Bandung 2023

GIIAS Bandung 2023 tidak hanya menghadirkan pameran kendaraan, tetapi juga berbagai aktivitas menarik. Pengunjung dapat mencoba langsung mobil impian mereka melalui test drive. Selain itu, beragam kuliner nusantara juga tersedia untuk dinikmati oleh para pengunjung.

Penyelenggaraan GIIAS Bandung 2023 didukung oleh Adira Finance sebagai Official Multifinance Partner dan SuperChallenge sebagai sponsor, memberikan berbagai penawaran dan aktivitas menarik sepanjang pameran. Event ini berlangsung setiap hari mulai 22-26 November 2023 pada pukul 11.00-21.00 WIB di hari kerja (Rabu-Jumat) dan 10.00-21.00 WIB di hari libur (Sabtu-Minggu) di Sudirman Grand Ballroom.

Tiket masuk GIIAS Bandung dapat dibeli secara online melalui aplikasi Auto360. Pengunjung juga dapat membeli tiket secara langsung di konter tiket yang tersedia di Festival Citylink Mall area pameran. Harga tiket masuk GIIAS Bandung pada hari kerja (Rabu-Jumat) sebesar 15.000 rupiah dan pada hari libur (Sabtu-Minggu) sebesar 25.000 rupiah untuk pembelian online. Sedangkan untuk pembelian tiket secara langsung di area pameran pada hari kerja sebesar 20.000 rupiah dan pada hari libur sebesar 30.000 rupiah. Jangan lewatkan kesempatan untuk merasakan sensasi otomotif terkini dan menikmati promo menarik selama GIIAS Bandung 2023!

Tags: ,


COMMENTS