September 20, 2022

Andalkan Chip Dimensity 9000+ dan Sistem Cooling Baru, Asus ROG Phone 6D Series Resmi Meluncur

Penulis: Iwan RS
Andalkan Chip Dimensity 9000+ dan Sistem Cooling Baru, Asus ROG Phone 6D Series Resmi Meluncur 

Mobitekno – Seperti yang dijanjikan bulan lalu, ASUS akhirnya resmi meluncurkan dua ponsel berfokus game terbaru dari lini ROG Phone 6. Keduanya adalah ROG Phone 6D dan 6D Ultimate.

Perbedaan utama keduanya dengan ROG Phone 6 yang diluncurkan bulan Juli lalu ada pada jenis chipset. Baik ROG Phone 6D dan ROG 6D Ultimate disematkan dengan chipset flagship Dimensity 9000+ dari MediaTek.

Satu-satunya perbedaan mencolok antara ROG Phone 6D dan ROG 6D Ultimate adalah pada kapasitas penyimpanan (storage), RAM, dan sistem pendingin internal. Di luar perbedaan itu, ROG Phone 6D dan 6D Ultimate bisa dikatakan sama.

Asus ROG Phone 6D 01

Asus ROG Phone 6D 02

Di luar perbedaan chipset, secara umum spesifikasi Asus ROG Phone 6D dan ROG Phone 6D Ultimate tidak mengalami banyak perubahan dari Asus ROG Phone 6 yang diluncrukan Juli 2022 lalu.

Asus ROG Phone 6D dan ROG 6D Ultimate masih menggunakan panel layar AMOLED 6,78 inci dengan resolusi FHD+ (1080x 2.448 piksel, refresh rate 165 Hz, HDR10+) dan diproteksi dengan Corning Gorilla Glass Victus.

Tidak ketinggalan juga logo ROG berbasis RGB di panel belakang untuk model ROG Phone 6D dan tampilan warna ROG Vision yang dapat disesuaikan untuk ROG 6D Ultimate.

Spesifikasi kamera keduanya juga tidak dijumpai perubahan berarti, dimana Asus masih membekali ROG Phone 6D dan ROG Phone 6D Ultimate dengan pengaturan tiga kamera belakang dengan kombinasi kamera utama 50 MP, ultrawide 13 MP, dan macro 2 MP. Kedua ponsel juga masih menawarkan kamera depan/selfie 12 MP.

Asus ROG Phone 6D 05

Asus ROG Phone 6D 04

Perbedaan utama antara ROG Phone 6D vs ROG Phone 6D Ultimate terletak pada aspek RAM dan penyimpanan. ROG Phone 6D hadir dalam dua pilihan konfigurasi, yaitu model RAM/storage 12/256 GB dan 16/256 GB untuk ROG Phone 6D, sedangkan versi Ultimate punya RAM 16 GB yang dipasangkan dengan storage 512 GB.

Terkait baterai, keduanya juga masih mengandalkan baterai kapasitas besar 6.000 mAh (tahan selama 18 jam) dengan teknologi fast charging 65W. Klaimnya, pengisian baterai hingga penuh hanya membutuhkan waktu 40 menit.

Kedua model Asus ROG Phone 6D series yang menjalankan sistem operasi Android 12 ini juga sudah dilengkapi sensor sidik jari di layar, sertifikasi IPX4 (tahan air dan debu), dan beberapa fitur gaming lainnya yang sebelumnya sudah ada pada ROG Phone 6 sebelumnya.

Salah satu perubahan yang menarik pada seri ROG Phone 6D adalah sistem pendingin terbaru yang disebut AeroActive Portal yang akan membuka dan menutup secara otomatis saat terhubung dengan aksesori AeroActive Cooler 6.

Asus ROG Phone 6D akan ditawarkan di kisaran harga Rp 14 jutaan, sedangkan ROG Phone 6D Ultimate seharga Rp 21 jutaan. Keduanya akan tersedia dalam satu pilihan warna, yang disebut Space Gray. Kabarnya, harga ini sudah termasuk aksesori AeroActive Cooler 6 meski belum diketahui apakah berlaku secara global.

Asus ROG Phone 6D dan ROG Phone 6D Ultimate baru dipasarkan di kawasan Eropa. Belum diketahui apakah Asus berencana untuk memasarkan ROG Phone 6D Series di pasar tanah air.

Asus ROG Phone 6D 006

Asus ROG Phone 6D 06

Tags: , , , , ,


COMMENTS